SOLOPOS.COM - Wali Kota Madiun Maidi sedang berbincang dengan pedagang di salah satu kios foodcourt Pasar Sleko, Sabtu (4/12/2021). (Istimewa/Pemkot Madiun)

Solopos.com, MADIUN — Perusahaan kopi dan jaringan kedai kopi global asal Amerika Serikat, Starbucks dan rumah makan siap saji internasional yang menjual burger, kentang goreng, dan minuman ringan, Burger King, bakal membuka gerai di Kota Madiun dalam waktu dekat.

Wali Kota Madiun, Maidi, mengatakan pengusaha yang akan membangun kedai kopi Starbucks ini telah bertemu dengannya dan membicarakan investasi itu. Saat ini, katanya persiapan investasi sudah 80 persen.

Promosi Pegadaian Buka Lowongan Pekerjaan Khusus IT, Cek Kualifikasinya

“Kelihatannya sudah 80 persen karena antara pengusaha lokal dan pihak Starbucks sudah clear,” kata dia, Jumat (4/2/2022).

Baca Juga : Baru Buka, Burger King Langsung Diserbu Pengunjung

Maidi menyampaikan nilai investasi Starbucks di Kota Madiun mencapai Rp5 miliar. Starbucks Madiun akan dibangun di Jl. Cokroaminoto atau barat kantor Pegadaian Madiun.

“Nanti bukan hanya Starbucks saja, tetapi ada juga Burger King yang membuka gerai di lokasi yang sama,” jelasnya.

Rencananya, kedai Starbucks mulai beroperasi sebelum Lebaran tahun ini. Pemerintah bakal membantu proses perizinan. Tentunya, lanjut Maidi, harus sesuai aturan yang berlaku.

Baca Juga : KULINER MADIUN : Pizza di Madiun Ramai Dibicarakan, Ini Pembahasannya…

Maidi menyampaikan ada beberapa gerai makanan dan minuman berjejaring internasional yang sudah membuka kedai di Kota Madiun, yakni Pizza Hut, McDonald’s, dan Domino’s.

‘’Dari pajaknya McDonald’s kami bisa gratiskan retribusi PKL. Nanti, akan ada lagi yang gratis. Tunggu saja. Artinya, semakin banyak investor, kesejahteraan masyarakat juga harus semakin meningkat,’’ ujar dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya