SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Espos)–Warga di Kelurahan Sangkrah Pasar kliwon akhir-akhir diresahkan dengan pesta minuman keras (Miras) di wilayah mereka. Ironisnya, selain dilakukan anak-anak remaja sekelas SMP, pesta Miras tersebut juga dilakukan di tempat permakaman yang masih aktif, yakni permakaman Sorogaten.

“Saya sudah menangkap basah sejumlah anak-anak yang menggelar pesta Miras di sana (permakaman-red). Sejak beberapa hari terakhir ini, sudah tiga kali mereka tertangkap,” kata Lurah Sangkrah, Mahendra Nugrahadi kepada Espos, Selasa (22/6).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Yang lebih memprihatinkan, kata Mahendra, anak-anak yang menggelar pesta Miras tersebut masih mengenakan seragam sekolah lengkap. Itu pun dilakukan di sebuah permakaman yang masih sangat dihormati di mata budaya timur. “Lha pesta Miras kok di permakaman. Keterlaluan sekali. Saya menduga mereka juga rentan melakukan seks bebas sesama temannya kalau melihat ulah anak-anak itu,” lanjutnya.

Atas kejadian itu, Mahendra mengaku telah menginstruksikan para Linmas untuk menggelar patroli di permakaman tersebut. “Mulai anak punk, anak sekolah, baik siswa maupun siswi,” paparnya. Untuk membuat jera pelaku, Mahendra meminta sekolah terkait dan orangtua siswa untuk menemuinya.

Selanjutnya, siswa-siswa tersebut diminta langsung diberikan pembinaan dan hukuman yang sepantasnya. “Solo sebagai kota layak anak, jangan sampai tercemari oleh ulah anak-anak nakal itu. Kami meminta sekolah dan orangtuanya untuk memberi sanksi dan mengawasinya,” paparnya.

Atas kejadian itu, pihaknya mengimbau agar orangtua dan guru mulai mengawasi anak-anak mereka. Selain mengantisipasi aksi pesta miras, juga mengantisipasi banyak penyimpangan terkait kemajuan teknologi. “Seperti video porno itu juga,” pungkasnya.

asa

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya