SOLOPOS.COM - Gelandang Wales Kieffer Moore (kedua kanan) menyundul bola ke gawang Swiss guna menyamakan kedudukan menjadi 1-1 dalam laga Grup A Euro 2020 di Olympic Stadium, Baku, Sabtu (12/6/2021). (DAN MULLAN / POOL / AFP)

Solopos.com, BAKU – Hasil imbang pertama Euro 2020 terjadi setelah Swiss dan Wales bermain imbang 1-1 pada laga pertama Grup A.

Pada pertandingan di Baku Olympic Stadium, Azerbaijan, Sabtu (12/6/2021) malam WIB, Swiss memimpin lebih dulu lewat gol Breel Embolo.

Promosi Championship Series, Format Aneh di Liga 1 2023/2024

Wales akhirnya mampu menyamakan kedudukan lewat gol Kieffer Moore dan memastikan  satu poin di laga pertamanya.

Salah Putar Indonesia Raya dengan Lagu Malaysia, UEA Dilaporkan ke AFC

Swiss lebih dulu mengancam lewat sundulan Kevin Mbabu menyambut crossing Ricardo Rodríguez namun masih dapat diblok di menit ke-6. Ancaman kembali datang dari Swiss namun tembakan Granit Xhaka dari luar kotak penalti juga masih dapat diblok

Wales mulai melakukan tekanan dan Kieffer Moore mengancam lewat sundulannya namun masih diamankan kiper Yann Sommer di menit ke-15. Lima menit berselang Swiss balik mengancam lewat tembakan kaki kanan Fabian Schär yang masih dapat digagalkan kiper Danny Ward

Tekanan masih dilakukan oleh Swiss lewat Haris Seferovic dan juga Xhaka namun masih melenceng dari sasaran. Seferovic kembali mengancam lewat sepakan kaki kanannya sayang bola masih berada tipis di samping kiri gawang di menit ke-27.

Denmark vs Finlandia: Tuan Rumah Siap Meledak

 

Tekanan Swiss

Swiss masih mencoba membuka peluang. Namun tembakan Manuel Akanji dan Breel Embolo masih dapat diblok. Tekanan Swiss masih belum kendor hingga memasuki menit ke-41. Seferovic kembali memiliki peluang namun sepakannya masih berada di melambung.

Jelang akhir babak pertama, Fabian Schär yang membuang peluang setelah sundulannya melenceng ke samping kanan gawang.

Sementara sepakan Seferovic masih terlalu tinggi. Hingga turun minum tetap tidak ada gol tercipta dari kedua tim.

Belgia Vs Rusia: Setan Merah Enggan Jemawa

Swiss kembali melanjutkan tekanan di babak kedua. Usaha Embolo lewat sepakan dari luar kotak penalti masih dapat ditepis kiper Danny Ward.

Sepak pojok untuk Swiss yang dilakukan Xherdan Shaqiri dan Embolo menyambut dengan sundulannya guna menjebol gawang Wales di menit ke-49.

Tertinggal 0-1, Wales balik menekan lewat sundulan Daniel James tapi diblok di menit ke-57. Usaha Connor Roberts dan Ben Davies juga gagal.

Jadwal dan Link Live Streaming Euro 2020 Malam Ini dan Minggu Dini Hari

 

Samakan Kedudukan

Breel Embolo nyaris memperbesar keunggulan Swiss di menit ke-65 tapi sepakan kaki kanannya masih melenceng tipis di sisi kanan gawang Wales.

Namun Wales akhirnya mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 di menit ke-74. Gol penyama tersebut dicetak Kieffer Moore lewat sundulannya.

Di menit ke-85, Mario Gavranovic mencetak gol ke gawang Wales namun wasit menganulir gol tersebut setelah meninjau VAR karena lebih dulu offside.

AHHA PS Pati FC, Nama Baru Klub Milik Atta Halilintar Tak Diakui PSSI

Jelang akhir pertandingan, Embolo mengancam Wales lewat sundulannya namun bola masih dapat diamankan kiper Danny Ward di pojok kiri gawang. Hingga wasit meniupkan peluit panjang di akhir pertandingan skor bagi kedua tim tetap 1-1.

 



Susunan Pemain:

Wales: Danny Ward; Connor Roberts, Chris Mepham, Joe Rodon, Ben Davies; Joe Morrell, Joe Allen, Aaron Ramsey; Gareth Bale, Kieffer Moore, Daniel James.

Swiss: Yann Sommer; Manuel Akanji, Fabian Schaer, Nico Elvedi; Ricardo Rodriguez, Remo Freuler, Granit Xhaka, Kevin Mbabu; Xherdan Shaqiri; Haris Seferovic, Breel Embolo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya