Jateng
Kamis, 25 April 2024 - 00:17 WIB

Pendaftaran Denok Kenang Semarang Resmi Dibuka, Ini Syaratnya!

Redaksi Solopos.com  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi Denok Kenang Semarang. (semarangkota.go.id)

Solopos.com, SEMARANG — Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng), resmi membuka pendaftaran Denok Kenang. Pendaftaran pasangan duta wisata Kota Semarang itu dibuka mulai 24 April hingga 8 Mei 2024.

Kepala Bidang (Kabid) Pemasaran Disbudpar Kota Semarang, Monie Adityorini, mengatakan saat ini pihaknya sudah mulai menjalankan penjaringan baik online dan offline. Penjaringan offline dilakukan melalui roadshow ke berbagai sekolah dan perguruan tinggi atau kampus di Ibu Kota Jateng itu.

Advertisement

“Ini sudah mulai pendaftaran karena sudah mendekati waktu pelaksanaan. Kita mau mempercepat proses pendaftarannya. Mungkin kalau online kan akan ada kendala teknis dengan wifi atau apa, tapi kalau offline kan kita bisa jemput bola, artinya siapa pada saat roadshow siapa yang mau daftar kita layani, baru nanti kami input datanya ke sistem online,” ujarnya, Rabu (24/4/2024).

Adapun pendaftaran Denok Kenang ini bakal ditutup pada 8 Mei mendatang. Kemudian, peserta yang telah mendaftar diwajibkan melakukan registrasi atau daftar ulang ke Kantor Disbudpar Kota Semarang dengan membawa bukti pendaftaran dan fotokopi identitas.

Dalam proses daftar ulang itu, para peserta akan diukur tinggi badannya atau minimal perempuan 160 sentimeter (cm) dan laki-laki minimal 165 cm. Selain itu, juga ada tes pengetahuan seputar wisata Kota Semarang dan penguasaan bahasa Inggris juga akan dilakukan.

Advertisement

“Tesnya nanti online pada tanggal 11 Mei dan ujian lainnya online atau offline. Itu [proses] untuk mendapatkan 30 finalis terdiri dari 15 denok dan 15 kenang. Itu nanti [tes] di Queen City [mal], terdiri dari tes tertulis, cat walk, dan wawancara,” jelasnya.

Lebih lanjut, pada 18 Mei kemudian akan dilakukan grand final yang rencananya akan berlangsung di Taman Indonesia Kaya. Sebelum itu, para peserta akan dibekali pembekalan di Gunungkandri untuk menambah pengatahuan dan materi tentang pariwisata Kota Semarang, budaya dan sejarah.

“Artinya kita tidak ingin Denok Kenang hanya menjadi pajangan saja. Kita ingin ke depan nanti bisa bantu wisata kota, terutama untuk publikasi baik itu nasional maupun internasional,” harapnya.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif