SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, KEDIRI —Video yang menunjukkan perbuatan tak terpuji dua perempuan muda berkelahi di jalanan viral di media sosial. Video tersebut menyebar di berbagai akun media sosial, salah satunya di akun Instagram @_infocegatansolo, Kamis (25/4/2019).

Berdasarkan video yang diunggah, tampak seorang perempuan berjalan mendekati sepasang pria dan wanita yang sedang menumpangi sepeda motor. Tanpa sebab yang jelas, perempuan yang menghampiri itu tiba-tiba menampar perempuan yang dibonceng di sepeda motor.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Tak pelak perkelahian pun terjadi lantaran kedua perempuan saling balas. Si pria pada video viral tersebut kemudian melerai agar perkelahian cepat selesai.

Aku wis ngomong mbek kowe, gak trima ya wis. Jaken ngalih! Aku rene mung arep golek kerja [Aku sudah bilang sama kamu, enggak terima ya sudah. Ajak pergi! Aku ke sini cuma mau mencari kerja],” ujar si pria kepada si perempuan yang kali pertama menghampiri.

Berdasarkan video yang diunggah, perkelahian pada video viral itu terjadi di dekat SMA Diponegoro, Kediri, Jawa Timur. Kabarnya, perkelahian itu terjadi lantaran salah satu cewek tak terima hubungan asmaranya diputus si cowok. “Si mbak diputus cowoknya gak terima sampe ky gtu,” tulis si pengunggah video.

Video viral itu kemudian memunculkan berbagai macam komentar. Warganet yang menilai aksi seperti itu tak terpuji kemudian melontarkan berbagai macam kelakar. “Baru juga pacar. Terbutakan oleh cinta. Ada ada aja cerita idup ini,” tulis pengguna akun Instagram @alfiahsintiawati.

“Mbaknya marah, dia yang pesen Gojek, tapi yang naik yang lain,” kelakar pengguna akun Instagram @bangdoell_cingkrang.

“Terlalu ganteng masnya pantesan diperebutkan 2 cewek,” imbuh pengguna akun Instagram @istyags.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya