SOLOPOS.COM - Ilustrasi Mitsubishi Pajero Sport dari Masa ke Masa. (Istimewa/Doc. PTMMKSI/Mitsubishi)

Solopos.com, SOLO – PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) baru saja memperkenalkan New Pajero Sport 2021. Model terbaru sport utility vehicle (SUV) andalan Mitsubishi ini telah memulai debutnya pada 2009 dan memperoleh reputasi mentereng. Reputasi juga yang mengantar Pajero Sport menjadi salah satu mobil mewah dengan harga jual bekas yang relatif tinggi.

Pajero Sport dikenal sebagai SUV kelas premium dengan harga terjangkau. Kemampuannya melibat segala jenis jalan ditambah dengan perawatan yang relatif mudah menjadikannya salah satu mobil dengan harga jual kembali yang tinggi.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Dengan sasis ladder frame, Pajero Sport menjadi mobil yang mampu bertahan hingga hitungan dekade. Selain itu, Mitsubishi selama keberadaannya di Indonesia juga terus meningkatkan kualitas pelayanan secara berkala. Mitsubishi juga menjamin ketersediaan suku cadang untuk setiap mobil yang diproduksinya.

Baca Juga:Sejarah Panjang Mitsubishi Pajero Sport hingga Merajai Pasar SUV Ladder Frame

Kombinasi ini yang menjadikan Pajero Sport mobil yang paling layak ditunggu untuk setiap pembaruannya. Tak heran, setelah diluncurkan di Thailand pada Juli 2019, konsumen di Indonesia terus menantikan versi terbaru Pajero Sport masuk ke Tanah Air.

Bak gayung bersambut, PT MMKSI merespons dengan merilis New Pajero Sport 2021. SUV ini hadir dengan pembaruan signifikan dari segi fitur keselamatan dan kenyamanan.

Harga Pajero Sport Bekas

Model terbaru New Pajero Sport 2021 ini berpotensi besar menguasai pasar SUV tahun ini. Hal ini berkaca pada model-model sebelumnya yang sangat diterima masyarakat.

Saat diluncurkan pada 2016 di Indonesia, generasi ketiga Pajero Sport diuntungkan lantaran mobil ini telah mendapat stereotipe SUV tangguh yang mewah. Generasi ketiga Pajero Sport melengkapi keunggulannya dengan kenyamanan maksimal.

Reviewer mobil Ridwan Hanif dalam testimoninya di channel Youtube Autonetmagz, 11 Juni 2016 menyebut Pajero Sport sebagai mobil ladder frame dengan kenyamanan mirip mobil SUV. Bantingan suspensinya empuk, namun tetap garang saat berakselerasi.

Baca Juga:Kini Punya Remote Control Pintar, Ini Deretan Fitur Baru Mitsubishi New Pajero Sport 2021

Testimoni serupa disampaikan Fitra Eri di channel Youtube Oto Driver. “Karakter suspensinya dewasa,” kata Fitra Eri di video yang diunggah 26 Agustus 2016. “Karakter bantingan [suspensi] seperti mobil premium karena tidak mengocok perut dari penumpang,” lanjutnya.

Kesan ini yang membawa Pajero Sport bertengger di deretan teratas mobil dengan resale value yang jempolan. Pantauan Solopos.com, Jumat (19/2/2021), mobil bekas Pajero Sport generasi ketiga (2016-2020) bertahan di harga yang tak terpaut jauh dengan versi baru.

Seperti di situs Mobil123.com, Pajero Sport 2.4 Dakar (4x2) bekas dengan tahun produksi 2019 dijual dengan harga hampir Rp500.000. Untuk versi barunya, mobil dengan mesin diesel 2442 cc ini ada di kisaran harga Rp550.000 di situs yang sama.

Beberapa Pajero Sport dengan kilometer di bawah 10.000 km juga terpantau dijual dengan harga terpaut 8%-12% dari versi barunya. Harga ini tentu terbilang masih tinggi untuk ukuran mobil bekas.

Baca Juga:Resmi Diperkenalkan, Ini Spesifikasi dan Rincian Harga Mitsubishi New Pajero Sport 2021

Sedangkan jika Anda mencari Pajero Sport bekas dengan harga di bawah Rp400 juta, maka generasi kedua atau bahkan pertama solusinya. Dengan harga tak terpaut jauh dari Low MPV, Anda bisa menikmati ketangguhan dan kemewahan SUV kelas premium pada masanya.

Layanan Mitsubishi

Pertanyaan selanjutnya, soal Pajero Sport adalah bagaimana dengan biaya perawatannya. Banyak yang berpikir mobil dengan harga Rp500 jutaan ke atas tentu memerlukan cost yang cukup tinggi. Apakah benar?

Servis berkala Pajero Sport dimulai sejak jarak tempuh 1.000 km. Anda tak perlu mengeluarkan uang sepeser pun karena tidak dipungut biaya atau gratis.

Servis kedua bisa dilakukan dengan jarak tempuh 10.000 km. Biasanya ada penggantian komponen meliputi filter oli, ganti oli, tambah air aki, dan gasket oli. Biaya yang dikeluarkan sekitar Rp1 jutaan.

Servis berikutnya ketika mobil mencapai jarak tempuh 10.000 km. Biasanya penggantian komponen lebih banyak dan penambahan cairan seperti oli di beberapa bagian, sampai penggantian filter bensin dan filter oli. Harganya bisa sekitar Rp2 jutaan.

Baca Juga:New Pajero Sport Meluncur di Jateng-DIY Akhir Februari, Ini Spesifikasi dan Harganya

Kemudian jarak 30.000 km. Biasanya penggantian akan lebih banyak, termasuk penggantian filter oli dan membersihkan ruang bakar. Namun untuk harganya masih sekitar Rp2 jutaan.

Selanjutnya untuk jarak 40.000 km. Biasanya selain perawatan ringan dan ganti oli, ada juga hal yang perlu diganti termasuk minyak rem, cairan radiator, sampai perawatan rem. Untuk harganya bisa mencapai Rp2,5 juta.

Saat ini Mitsubishi menyarankan kepada konsumen untuk melakukan servis berkala setelah 1.000 km, maka selanjutnya dilakukan dengan kelipatan 10.000 km.



Paket SMART

Untuk lebih efisien, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menyediakan paket layanan purna jual “Paket SMART” untuk kendaraan  Pajero Sport. Paket SMART ini memberikan gratis biaya jasa dan Spareparts periodical maintenance sesuai dengan Service Booklet, asuransi personal accident selama 1 tahun dan suku cadang asli Mitsubishi.

Contohnya pada kendaraan Mitsubishi Xpander, paket SMART berlaku untuk pemakaian hingga 3 tahun / 50.000 kilometer jarak tempuh, mana yang tercapai terlebih dahulu.

Lantas bagaimana untuk perawatan setelah paket SMART ini habis? Paling mudahnya perawatan mobil setelah usia pakai 5 tahun. Perawatan mobil setelah berusia lima tahun merupakan sesuatu yang wajib diperhatikan oleh semua pemilik kendaraan. Hal ini dianggap penting karena beberapa komponen harus dilakukan penggantian mengingat umur kinerjanya sudah cukup lama.

Baca Juga:Ditawarkan Hingga Rp738 Juta, Apa Keunggulan New Pajero Sport?

Pada umumnya, perawatan yang berlaku untuk mobil di usia yang mencapai masa pakai sampai 100.000 [km] tersebut bukan lagi hanya urusan ganti oli dan filter oli. Pemeriksaan kondisi mobil pasca lima tahun atau sebelum lima tahun bisa terbagi atas dua varian. Pertama, pada pengguna mobil dengan transmisi manual, hal yang harus diperhatikan adalah memeriksa kondisi kopling, tali kipas, timing belt, hingga komponen pada kaki-kaki mobil.

Lebih Efisien

Untuk perawatan mobil yang lebih efisien, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI)  menghadirkan program "Fleet Service Package" untuk konsumen fleet saat pembelian kendaraan baru.

Program ini berlangsung mulai dari 1 Februari 2021 dan berlaku untuk 4 model kendaraan yaitu Mitsubishi New Triton, L300, Xpander dan Pajero Sport.

Fleet Service Package merupakan bentuk komitmen kami untuk memberikan layanan purnajual terbaik berupa perawatan dan perlindungan maksimal khususnya untuk konsumen fleet. Sebagai perwujudan dari Mitsubishi One, kami berharap Fleet Service Package menjadi solusi bagi konsumen fleet yang menginginkan kemudahan dan manfaat yang optimal kepada armadanya. Dengan harga paket yang lebih kompetitif, konsumen fleet bisa meminimalisir biaya perawatan,” ujar Eiichiro Hamazaki, Director of After Sales Divison PT MMKSI, dilansir situs Mitsubishi-Motors.co.id, Selasa (9/2/2021).

Khusus Pajero, PT MMKSI memberi penawaran dua kategori. Kategori pertama Fleet tidak memiliki workshop (Jasa + Part) dengan paket penuh Rp17.815.000. Fleet memiliki workshop (Part only) dengan Rp 15.300.000. Keduanya dengan diskon sebesar 20%.

Selain itu, konsumen fleet juga bisa menyesuaikan “Fleet Service Package” berdasarkan kebutuhannya. Misalnya, konsumen fleet yang tidak memiliki bengkel sendiri ketika membeli “Fleet Service Package” akan termasuk biaya jasa mekanik dan suku cadang.

Setelah pembelian, konsumen akan mendapatkan sertifikat yang dapat digunakan  sebagai bukti di seluruh diler resmi Mitsubishi Motors di Indonesia (syarat dan ketentuan yang berlaku). Sedangkan konsumen fleet yang memiliki bengkel sendiri, ketika membeli “Fleet Service Package” akan mendapatkan diskon langsung suku cadang 20-25% sesuai tipe mobil dan paketnya.

Untuk mendapatkan informasi dan layanan bagi konsumen fleet "Fleet Service Package" dapat langsung menghubungi diler resmi mobil penumpang Mitsubishi Motors. Daftar diler resmi kendaraan penumpang Mitsubishi Motors dapat dilihat di https://www.mitsubishi-motors.co.id/cari-dealer

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya