SOLOPOS.COM - Valentino Rossi. (Motorcyclenews.com)

Solopos.com, MILAN — Valentino Rossi memastikan tak akan menjadikan tim barunya sebagai batu loncatan untuk pensiun apabila dia memutuskan melanjutkan kariernya musim depan. Namun di sisi lain, pembalap kawakan asal Italia itu belum menutup peluang soal pensiun dari Moto GP apabila tidak ada tawaran yang menarik hatinya.

Aktivitas Pendakian Ditutup, Mbok Yem Pilih Turun Gunung Lawu & Lebaran di Rumah

Promosi Santri Tewas Bukan Sepele, Negara Belum Hadir di Pesantren

Rossi dipastikan tak lagi membalap untuk tim pabrikan Yamaha pada musim depan setelah posisinya digantikan Fabio Quartararo. Dengan demikian, Moto GP 2020 merupakan musim terakhir pembalap 41 tahun itu bersama tim Garpu Tala. Rossi sendiri santer dikabarkan bakal bergabung dengan tim satelit Yamaha, Petronas SRT.

Ekspedisi Mudik 2024

“Saya tidak mau ke Petronas cuma untuk menjalani satu musim terakhir dan bilang 'ciao'. Jika aku balapan, aku akan berusaha 100% dan akan memburu podium jika memang saya bisa kompetitif,” ujar Rossi seperti dilansir motogp.com, Kamis (21/5/2020).

Mayat Pria Tersangkut Sampah di Bengawan Solo, Ternyata Warga Sragen yang Hilang 4 Hari

Rossi menegaskan hanya akan melanjutkan kariernya atau tidak pensiun apabila dia masih merasa tangguh di atas “si kuda besi”. Namun dengan kondisi penundaan balapan Moto GP 2020, dia mengaku kesulitan untuk menentukan masa depannya.

Buktikan Diri

Ini karena dia tak kunjung segera bisa membuktikan diri di sirkuit. “Tiba-tiba semua menjadi lebih sulit. Saya harus lebih banyak berpikir untuk melihat seberapa besar tenaga dan motivasiku,” tuturnya.

Pengacara Pertanyakan 7 Pelaku Pengeroyokan Kades Karangtengah Wonogiri Tak Ditahan, Ada Apa?

Di klasemen akhir Moto GP 2019, Rossi finis di posisi ketujuh. Itu merupakan finis terburuknya di Moto GP sejak menempati peringkat yang sama pada Moto GP 2011. Rossi juga belum pernah memenangi satu seri balapan pun sejak 2018.

Namun sulit dibantah kalau reputasi rider kawakan dengan sembilan titel juara dunia grand prix itu masih sulit ditandingi rider-rider lain. “Aku punya dua opsi, Petronas atau berhenti. Jadi kita lihat saja nanti,” ucap Rossi.

10 Berita Terpopuler: Kasus Covid-19 Indonesia Capai 20.162 Orang - ASN Terdaftar Penerima BST Solo

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya