SOLOPOS.COM - Ilustrasi vaksinasi anak. (Freepik.com)

Solopos.com, KULONPROGO — Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kulonprogo tengah melakukan koordinasi dengan SD maupun MI jelang pelaksanaan program vaksinasi Covid-19 anak usia 6-11 tahun.

Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kulonprogo, Baning Rahayujati, mengatakan gugus tugas juga melakukaan pendataan di sejumlah sekolah. Pendataan
melalui Dinas Kesehatan Kulonprogo ini untuk menyusun jadwal pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di tiap sekolah.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Puluhan ribu anak yang menjadi sasaran vaksinasi Covid-19 tersebar di sebanyak 368 sekolah. Nantinya, pelaksanaan vaksinasi dilakukan di sekolah. Petugas dari sejumlah unsur tengah disiapkan untuk melakukan vaksinasi.

Baca juga: Ini Persiapan DIY Hadapi Penyebaran Varian Omicron

“Untuk pencanangan atau kick off nya akan kita laksanakan besok Sabtu [18/12/2021] bertempat di SD percobaan 4 di Wates, Kulonprogo. Rencananya, Bupati datang ya untuk menyaksikan vaksinasi Covid-19 anak pertama besok,” kata Baning pada Jumat (17/12/2021).

Merujuk dari data yang dimiliki Gugus Tugas, pelaksanaan vaksinasi Covid-19 kepada anak ditargetkan rampung pada akhir Desember 2021. Pelaksanaan sendiri berbasis di sekolah. Petugas nantinya akan mendatangi sekolah yang mendapatkan jadwal untuk vaksinasi Covid-19.

“Pelaksanaan seperti bulan imunisasi sekolah ya. Sasarannya sendiri total ada 35.585 anak. Petugas yang akan melaksanakan vaksinasi Covid-19 sendiri berasal dari 21 Puskesmas. Dibantu oleh TNI, Polri, Muhammadiyah, BINDA, dan lembaga swadaya masyarakat lain. Total kita siapkan sekitar 55 tim,” terang Baning.

Baca juga: 25.000 Anak di Kulonprogo Jadi Sasaran Vaksinasi Covid-19

Vaksin yang digunakan sendiri adalah merek Sinovac. Stok vaksin Covid-19 yang dimiliki oleh Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kulonprogo diklaim Baning cukup untuk melaksanakan vaksinasi Covid-19 anak.

“Berdasarkan pendapat ahli dan pengalaman di beberapa negara terkait. Kejadian ikutan pasca imunisasi (KIPI) di vaksinasi Covid-19 anak hampir tidak ada. Namun, untuk anak-anak yang tidak lolos screening dan tim pelaksana di lapangan ragu nanti akan diarahkan ke tim vaksinasi Covid-19 yang ada di RSUD Wates,” kata Baning.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya