SOLOPOS.COM - Tim SAR gabungan kembali menemukan mayat korban tertimbun longsor akibat gempa Cianjur, Jawa Barat, di titik pencarian Sate Sinta-Cijedil, Selasa (20/12/2022). (ANTARA/Ahmad Fikri.)

Solopos.com, CIANJUR — Tim SAR gabungan kembali menemukan dua jenazah korban gempa Cianjur yang tertimbun tanah longsor di titik pencarian Sate Sinta-Cijedil, Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Dua jenazah korban tersebut berjenis kelamin laki-laki dan perempuan. Kasubsi Humas Polres Cianjur, Ipda Nanang Sunarya, mengatakan dua jenazah yang ditemukan itu langsung dibawa ke RSUD Sayang Cianjur untuk diidentifikasi.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Keduanya ditemukan saat alat berat menggali tanah. Saat itulah tim SAR gabungan menemukan jenazah pria.

“Tidak jauh dari jenazah pertama ditemukan, petugas kembali menemukan jenazah perempuan. Sehingga, dalam dua hari ini, sudah tiga jenazah yang ditemukan. Pencarian hari terakhir akan terus dimaksimalkan sampai ditemukan lima jenazah lain,” kata Nanang.

Nanang menjelaskan proses pencarian menggunakan alat berat hingga hari terakhir batas pencarian. Langkah itu diambil untuk memudahkan petugas melakukan pencarian di titik yang diduga lokasi korban tertimbun.

Baca Juga : Data Bupati Cianjur, Korban Jiwa Akibat Gempa Melonjak jadi 602 Orang

Pihak keluarga yang ikut memantau pencarian berharap seluruh korban dapat ditemukan.

“Kami dentifikasi, dicocokkan dengan ciri-ciri dari korban hilang dan tes DNA dengan sampel dari anggota keluarga korban yang melaporkan kehilangan. Tim SAR gabungan akan memaksimalkan proses pencarian di hari terakhir tanggap darurat bencana ini,” jelasnya.

Diberitakan sebelumnya, Tim SAR gabungan mengevakuasi satu jenazah korban yang tertimbun tanah longsor karena dampak gempa bumi berkekuatan magnitudo 5,6. Jenazah tersebut atas nama Sahroni, 24, warga Desa Cijedil, Kecamatan Cugenang.

Jenazah laki-laki tersebut berhasil diidentifikasi berdasarkan sidik jari, tanda medis, medis gigi dan properti. Jumlah korban yang berhasil diidentifikasi bertambah menjadi 159 jenazah.

Baca Juga : Gempa Cianjur: Jenazah Anak Berhasil Dievakuasi setelah 19 Hari Tertimbun Puing

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya