SOLOPOS.COM - Foto selfie tak pantas oleh polwan Meksiko. (Dailaymail.co.uk)

Trending sosmed datang dari polwan yang memamerkan foto tak pantas.

Solopos.com, TOKYO – Bukannya berjaga, seorang wanita polisi (polwan) justru nekat berfoto selfie sambil membuka seragamnya. Parahnya, aksi tersebut dilakukan ketika jam tugas. Ia juga mengunggah foto tersebut ke sosial media (sosmed) Facebook.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Tidak perlu waktu lama, foto tersebut langsung memancing kehebohan netizen. Seperti dilansir laman Dailymail, Kamis (21/4/2016), belakangan diketahui wanita dalam foto topless itu bernama Nidia Garcia, polwan yang ditugaskan di Kota Escobedo, Meksiko.

Ekspedisi Mudik 2024

Dalam foto tersebut tampak Nidia berfoto selfie di dalam mobil patroli sambil membuka kancing atas seragam dinasnya. Alhasil bagian dadanya terekspos jelas ke kamera. Meski begitu tidak diketahui foto itu ia ambil seorang diri atau dijepret oleh rekannya.

Atas ulahnya itu, sejumlah netizen meminta supaya Nidia dipecat karena telah menyalahi norma seorang polisi. Tetapi sebagian lainnya mengaku tidak mempermasalahkannya karena berfoto selfie boleh dilakukan semua orang, termasuk polwan.

Tetapi menurut Nuevo Leon selaku juru bicara Kepolisian Escobedo, ibu dua anak itu saat ini sudah diganjar hukuman skors. Sedangkan keputusan akhir terkait dipecat atau tidaknya Nidia masih menunggu hasil rapat beberapa hari mendatang.

“Aku mengaku bersalah dan menyesal telah melakukan foto seperti itu ketika jam kerja dan masih mengenakan seragam. Aku ingin meminta maaf kepada suamiku, anak-anakku, rekan di tempatku bekerja, serta semua warga Escobedo,” sesal Nidia.

Anehnya, tepat pada hari ketika Nidia berfoto selfie dan mengunggahnya ke sosmed, di kota tempatnya bertugas terjadi kasus pembunuhan. Dilaporkan tiga warga Escobedo tewas tertembak.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya