SOLOPOS.COM - Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo, dan Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, terlihat gowes bareng dalam acara Tour de Borobudur yang mengambil start di Solo, Sabtu (6/11/2021). (Humas Pemprov Jateng)

Solopos.com, SOLO — Event tahunan Tour de Borobudur kembali digelar tahun ini. Kali ini, Kota Solo didapuk sebagai lokasi start event sepeda yang digagas komunitas Semarang Bicycle Associaton (Samba) bekerja sama dengan Bank Jateng tersebut.

Gubernur Jawa Tengah (Jateng), Ganjar Pranowo, dan Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, pun turut serta dalam event bersepeda yang mengambil start di Benteng Vastenburg, Kota Solo, dan finis di Candi Borobudur, Kabupaten Magelang, Sabtu (6/11/2021) itu. Mereka pun turut serta mengayuh sepedanya bersama ratusan peserta yang menempuh jarak sekitar 120 kilometer (km).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Dalam sambutannya, Ganjar berpesan kepada para peserta untuk tetap menjaga protokol kesehatan (prokes) sejak start hingga finis. Selain menjaga prokes, peserta juga diwajibkan melakukan swab antigen dan telah divaksin sebanyak dua kali.

Baca juga: Hore! Ajang Bersepeda Tour de Borobudur 2020 Tetap Digelar

Ekspedisi Mudik 2024

Ganjar mengaku cukup tertantang dengan Tour de Borobudur kali ini. Hal ini dikarenakan rute yang terbilang menantang dan melewati sejumlah tempat wisata seperti Pelataran Candi Sewu, Agribisnis Tempel, Candi Prambanan, Candi Borobudur, dan Candi Pawon.

“Rutenya sangat indah, meskipun tantangannya berat. Kita akan melalui jalur pedesaan. Saya saja deg-degan,” ujar Ganjar sebelum start.

Kali Pertama

Sementara itu, Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, mengaku baru kali pertama mengikuti ajang bersepeda seperti Tour de Borobudur. Ia mengaku tidak memiliki persiapan apa-apa untuk mengikuti ajang tersebut.

“Ini baru pertama saya sepedaan. Saya enggak ada persiapan apa-apa, hanya mendampingi Pak Ganjar. Sepeda saja saya enggak punya, ini dipinjami Pak Ganjar,” kata Gibran disambut tawa Ganjar.

Baca juga: Tak Jarang Dikunjungi Gibran, Ini Hlo Daftar Menu Warung Hik di Solo

Usai bendera start dikibarkan, Ganjar dan Gibran yang ada di barisan pertama langsung memimpin rombongan. Keduanya berjalan beriringan sambil sesekali ngobrol bersama.

Namun tak lama, putra sulung Presiden Joko Widodo itu mendampingi Ganjar. Gibran berhenti saat rombongan keluar daerah Solo dan memasuki wilayah Klaten. Sementara itu, Ganjar dan rombongan melanjutkan perjalanan menuju Borobudur via Klaten.

Kapolda Jateng, Irjen Pol. Ahmad Luthfi, bersiap mengibarkan bendera start Tour de Borobudur 2021 di Benteng Vastenburg, Solo, Sabtu (6/11/2021). (Istimewa/Panitia Tour de Borobudur 2021)

Triger Wisata Solo

Gibran mengaku senang daerahnya dijadikan lokasi start event sport tourism itu. Menurutnya, ajang Tour de Borobudur bisa menjadi trigger bagi Solo untuk bangkit pascapandemi.

“Harapannya, karena vaksinasi kita sudah tinggi, Covid-19 sudah menurun maka warga mulai beraktivitas kembali seperti semula. Ini akan menjadi trigger untuk pemulihan ekonomi dan wisata di Solo. Nanti akan banyak acara serupa seperti seni, budaya yang akan digelar di sini,” katanya.

Baca juga: Mantap! Wali Kota Kediri Kayuh Sepeda 45 Km ke Blitar untuk Teken MoU

Sementara itu, Ketua Panitia Bank Jateng Tour de Borobudur 2021, Hendra Dharmanto, menyebut rute bersepeda kali ini merupakan rute baru dan berbeda dengan tahun sebelumnya. Rencana di tahun ini Tour de Borobudur akan digelar sebanyak lima seri.

“Hari ini seri pertama diikuti 150 peserta yang sudah divaksin semua. Selain tempat wisata, setiap titik juga akan ada hiburan kesenian dan melibatkan desa-desa wisata,” ujar Hendra.

Setelah seri pertama, Tour de Borobudur akan dilanjutkan seri kedua yang melibatkan atlet-atlet sepeda tanah air. Mereka akan melakoni start dari Candi Borobudur menuju Nepal Van Java, julukan Dusun Butuh, Desa Temanggung, Kecamatan Kaliangkrik, Kabupaten Magelang.

“Besok pagi [Minggu, 7 November 2021] langsung lanjut seri kedua. 100 peserta akan adu cepat dari Borobudur menuju Nepal Van Java. Sedangkan seri ketiga dan sisanya akan digelar bulan ini,” imbuhnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya