SOLOPOS.COM - Satu unit mobil hangus terbakar di toko sparepart dan bengkel mobil di Jl. Pisang, Galihasri, Mojosongo, Boyolali, Rabu (4/1/2023) malam. (Istimewa/Damkar Boyolali)

Solopos.com, BOYOLALI–Toko sparepart mobil dan bengkel audio Grace Motor di Jl. Pisang, Galihasri, Kecamatan Mojosongo, Kabupaten Boyolali terbakar pada Rabu (4/1/2023) malam.

Kasi Bimbingan dan Pengembangan Pemadam Kebakaran (Damkar) Boyolali, Mochamat Supriyatin, mengatakan warga melaporkan kebakaran sekitar pukul 22.00 WIB.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Nama pemilik [Grace Motor] Septian Eko Wibowo. Kerugian ditafsir lebih kurang Rp2 miliar,” ujarnya kepada Solopos.com pada Kamis (5/1/2023) pagi.

Mayoritas barang-barang yang harganya mahal itu ludes terbakar, termasuk satu unit mobil Totoya Fortuner. Barang yang bisa diselamatkan hanya satu unit Isuzu Panther. Bangunan berukuran 10 meter x 12 meter tersebut permanen.

“Penyebab kebakaran diduga akibat korsleting listrik di mesin pendingin minuman atau kulkas,” imbuh Supri.

Dia menceritakan semula bengkel dalam keadaan kosong karena ditinggal karyawan penjaga. Kemudian, warga sekitar melihat kepulan asap dalam bangunan.

“Kemudian warga berinisiatif mendatangi pos induk pemadam kebakaran untuk meminta bantuan pemadaman,” ulas Supri.

Damkar Boyolali mengerahkan tiga unit mobil damkar dan 11 personel.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya