SOLOPOS.COM - Ilustrasi wirausahawan sukses (realuniguide.com)

Solopos.com, JAKARTA– Anda tengah merintis bisnis sendiri alias berwirausaha? Ada tips wirausaha yang bisa Anda simak.
Brand atau merek bukan sekadar nama, tapi juga meliputi citra dan kualitas. Karena itulah mengapa penting bagi Anda yang baru saja memulai wirausaha untuk membangun brand.

Berikut ini adalah beberapa cara untuk membangun brand bisnis Anda.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Masukkan dalam profil media sosial

Gunakan media sosial sebagai sarana promosi dari brand Anda. Facebook dan Twitter mungkin bisa menjadi tempat yang tepat untuk mencari massa yang banyak. Namun jangan lupakan juga situs LinkedIn, yaitu situs tempat berkumpulnya para profesional. Lewat media sosial ini, Anda pun bisa lebih mudah memulai jaringan kerja.

Tanda tangan di email

Bubuhkan juga nama brand Anda dalam tanda tangan (signature) di email. Dengan begitu, siapa saja yang mendapatkan email dari Anda akan tahu bahwa brand tersebut memiliki keterkaitan dengan Anda.

Bikin kartu nama

Sebagai wirausaha Anda juga penting untuk memiliki kartu nama. Saat bertemu klien potensial, Anda bisa langsung memberikan kartu nama, lengkap dengan nama brand dan nomor kontak Anda. Jangan pernah ragu untuk menyebarkan kartu nama, karena ini salah satu cara ampuh untuk membuat brand Anda semakin dikenal.

Gunakan website

Di zaman teknologi maju seperti sekarang ini, hampir semua brand mempunyai website atau situs tersendiri. Buatlah situs tersebut memuat informasi tentang brand Anda serta apa saja produk atau jasa yang ditawarkan.

Berperilaku sesuai brand

Saat membangun brand, Anda harus memutuskan citra yang ingin ditampilkan brand tersebut. Dari situ, Anda bisa menggabungkannya dalam setiap produk dan jasa yang diciptakan. Apa pun perilaku brand harus sesuai dengan citra yang Anda bentuk.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya