SOLOPOS.COM - Olahan Saus (Okezone)

Tips kuliner ini mengenai 10 saus yang membuat olahan daging menjadi lebih enak.

Solopos.com, SOLO — Menikmati daging panggang akan hambar bila tanpa bumbu olesan. Anda bisa kreasikan bumbu olesan barbeque untuk padanan daging kambing saat Idhul Adha. Berikut 10 alternatif saus olesan barbeque, seperti dilansir Foodnetwork, Minggu (11/9/2016):

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Saus Barbeque

Saus barbeque tidak asing lagi bagi sebagian orang. Membuatnya sangat sederhana, Anda bahkan bisa membuatnya dari saus barbeque botolan ditambah kaldu ayam.

Caranya, didihkan semua bahan dan aduk hingga mengental serta mengeluarkan aroma tajam. Bila sudah, olesi bumbu bahan makanan yang akan dibakar. Saus ini bisa disimpan selama sepekan dalam lemari es atau hingga enam bulan dalam freezer.

Saus Pesto

Saus pesto merupakan khas Italia, yang cocok diberikan pada daging ayam. Untuk membuatnya, siapkan daun basil, keju Parmigiano Reggiano, kacang pinus, bawang putih, dan minyak zaitun. Oleskan saus kaya rasa ini pada ayam selama dibakar.

Saus Krim Lobak

Saus krim lobak memiliki rasa asam karena dibuat dari lobak, anggur putih, dan mustard. Sajikan bersama ayam bakar, dan simpan sisanya di lemari es. Daya tahannya bisa sampai tiga pekan.

Saus Kacang

Pada saat membakar bahan makanan, ada baiknya coba saus kacang untuk rasa lebih eksotis. Anda pun bisa membumbui menu ayam bakar dengan pasta kari merah yang pedas serta santan kental. Oleskan saus di atas bahan yang dibakar. Sajikan pula dengan salad sayuran.

Mango Salsa

Bila suka dengan buah-buahan, Anda bisa membuat saus satu ini. Sensasi rasa pedas dan manis menjadi khas, dan pas disantap bersama tortilla chips.

Saus Mentega

Saus mentega atau beurre blanc merupakan saus Prancis klasik yang akan menambah kekayaan pada setiap hidangan ayam. Untuk membuatnya, maka tumis bawang merah dengan white wine, masukkan pula air perasan jeruk lemon, krim, dan mentega. Saus ini lezat disajikan di atas makanan kukus atau bakar.

Saus Bawang

Saus satu ini cocok untuk ayam bakar. Tumis bawang putih dan bawang merah, tambahkan kaldu ayam dan red wine. Lalu, masaklah sausnya di dalam panci yang sama untuk mengungkep ayam sebelum dibakar.

Saus Chimichurri

Saus ini terbuat dari peterseli, bawang putih, minyak, cuka, dan merica merah. Saus Argentina klasik ini biasanya disajikan dengan daging panggang, tetapi bisa juga dipakai sebagai bumbu.

Saus Tomat

Diolah dari tomat cincang, basil, keju parmesan, dan minyak zaitun, saus ini cocok untuk hidangan bakar, seperti unggas.

Saus Apel

Untuk membuat saus ini, Anda bisa memakai buah apel, bawang, dan cuka apel. Apel dan bawang merah untuk memberi rasa manis sementara cuka apel untuk memunculkan rasa asam. Ini adalah cara sempurna untuk mengubah ayam panggang sederhana menjadi sesuatu yang istimewa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya