SOLOPOS.COM - Polisi melakukan olah tempat kejadian perkara di Masjid Jamiatul Ikhwan Kelurahan Kroyo, Kecamatan Karangmalang, Sragen, Selasa (11/2/2022). (Istimewa/Humas Polres Sragen)

Solopos.com, SRAGEN — Aksi seorang pencuri kotak amal di Masjid Jamiatul Ikhwan di Kampung Ngablak RT 010, Kelurahan Kroyo, Kecamatan Karangmalang, Sragen, Selasa (11/2/2022) dini hari terpantau kamera CCTV. Pelaku yang sempat berusaha kabir akhirnya ditangkap warga.

Kasi Humas Polres Sragen, AKP Suwarso, mewakili Kapolres AKBP Yuswanto Ardi menyebut pelaku pencurian bernama Fatkhur Rohman Yuliantoro, 21. Ia warga RT 024/RW 010, Dukuh Lemah Ireng, Desa Pelemgadung, Kecamatan, Karangmalang.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Warga berhasil menangkapnya saat mencoba kabur setelah mencuri. Kini pelaku sudah ditahan di Mapolsek Karangmalang.

Baca Juga: Baru 3,5 Jam Dipasang di Sawah, Mesin Pompa Air di Sragen Raib

Suwarso mengatakan kejadian bermula ketika seorang pengurus masjid, Dwiyan Primastia Saputra, 27, mengecek kamera CCTV melalui telepon genggamnya sekitar pukul 01.30 WIB. Dwiyan mendapati seorang laki-laki tidak dikenal terekam kamera CCTV. Ia pun menaruh curiga dengan kedatangan laki-laki itu di pagi buta.

“Seorang laki-laki tidak kenal tersebut terekam kamera CCTV Masjid sedang memegang dan sempat memindahkan kotak amal,” kata Suwarso melalui keterangan tertulis, Selasa (13/1/2022).

Dwiyan lantas memberitahu takmir masjid lainnya melalui Whatsapp Grup, namun tidak mendapatkan respons. Dia pun menelepon dan mengajak temannya, Dwi Agus Susilo, 30 untuk menangkap pelaku.

Baca Juga: Tukang Rosok di Sragen Ditangkap Polisi Gara-Gara Curi Sepeda Seharga Jutaan Rupiah

Keduanya lantas mengepung dari depan dan belakang masjid. Dwi masuk ke dalam masjid, pelaku yang menyadari aksinya ketahuan, menghidupkan lampu lalu mencoba kabur dengan meloncat ke luar masjid dari jendela ke arah utara.

Dwi mengejar dan berteriak maling. Teriakan itu didengar warga lain yang kemudian keluar rumah dan ikut mengejar pelaku. Warga berhasil menangkap pelaku dan membawanya ke Polsek Karangmalang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya