SOLOPOS.COM - Proses pemeriksaan kesehatan berkala yang dilakukan di Mapolres Grobogan, Rabu (2/2/2022). (Solopos.com-Humas Polres Grobogan)

Solopos.com, PURWODADI – Polres Grobogan menggelar cek kesehatan berkala kepada seluruh anggota Polres dan Polsek jajarannya. Pelaksanaan pemeriksaan kesehatan dilaksanakan selama dua hari mulai Rabu-Kamis (2-3/2/2022) untuk menghindari kerumunan.

Kegiatan ini digelar di halaman Mapolres Grobogan. Pemeriksaan kesehatan meliputi pemeriksaan fisik, tensi, pemeriksaan darah lengkap, urine lengkap, EKG, odintogram gigi, dan pemeriksaan lainnya.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Kapolres Grobogan AKBP Benny Setyowadi melalui Kasi Kesehatan Iptu Hardono menjelaskan bahwa kegiatan pemeriksaan dilakukan secara berkala dan rutin. Tujuannya untuk mengetahui kondisi kesehatan anggota Polres Grobogan.

Ekspedisi Mudik 2024

Baca juga: Relokasi Pasar Johar Kebakaran, Begini Kata Warganet

“Jadi pemeriksaan ini dilaksanakan secara berkala satu tahun sekali untuk mengetahui kondisi kesehatan personel,” kata Iptu Hardono, Rabu (2/2/2022).

Menurut Iptu Hardono, jangan sampai anggota Polri yang sedang sakit tetap bertugas. Karena jika memaksakan diri, ini tidak hanya membahayakan diri sendiri anggota itu tapi juga orang lain.

“Mengingat juga saat ini masih pandemi Covid-19 dan muncul varian Omicron. Apabila kondisi kesehatan anggota bisa diketahui sejak awal maka bisa dilakukan antisipasi dan penanganan medis,” tambahnya.

Baca juga: Polisi Segera Periksa Korban Ledakan di Ponpes Klambu Grobogan

Sebagai Kasi Kesehatan Polres Grobogan, Iptu Hardono berharap anggota Polri yang bertugas di Polres Grobogan dan Polsek jajarannya bisa memanfaatkan kegiatan tersebut dengan baik.

”Manfaatkan kegiatan pemeriksaan kesehatan berkala sebaik mungkin. Karena yang mengetahui kondisi kesehatan adalah rekan-rekan sendiri. Apabila ada keluhan kesehatan silahkan melakukan pengecekan secara mandiri di poliklinik Polres Grobogan. Tanpa kesehatan yang prima, mustahil sebagai anggota Polri bisa memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat,” imbuh Iptu Hardono.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya