SOLOPOS.COM - Posko J3K Gojek Solo (Solopos/Nugroho Meidinata).

Solopos.com, SOLO -- Untuk melindungi mitra dan pelanggan, layanana transportasi online Gojek menerapkan protokol kesehatan J3K (Jaga Kesehatan, Kebersihan, dan Keamanan) sejak Maret 2020.

Hal ini mengingat Indonesia masih diselimuti pandemi Covid-19. Sehingga Gojek betul-betul fokus untuk melindungi mitra dan pelanggan di aspek kesehatan, kebersihan, dan juga keamanan.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Tahu Nggak? Ternyata Ini Lho Urutan Mandi yang Benar

"Sejak awal pandemi, Gojek telah melakukan berbagai penyesuaian yang mengedepankan aspek kesehatan pada setiap layanan. Memasuki tatanan hidup baru, Gojek terus berinovasi untuk mendukung masyarakat menjalankan kesehariannya dengan mengedepankan tiga aspek utama, yaitu kesehatan, kebersihan, dan keamanan. Inovasi ini kami rangkai dalam sebuah inisiatif besar yaitu J3K. Inisiatif ini kami hadirkan tanpa ada pembebanan biaya tambahan karena kami percaya bahwa rasa aman dan nyaman harus diberikan kepada setiap mitra, pelanggan, dan masyarakat luas," terang Chie of Corporate Affairs Gojek, Nila Marita dalam keterangan tertulisnya.

Ekspedisi Mudik 2024

Makanan yang Dilarang Saat Haid, Padahal Nomor 3 Banyak yang Doyan

Posko 200 Titik

Pelaksanaan J3K ini salah satunya diaplikasikan dengan adanya posko yang tersebar di 200 titik di Indonesia. Posko ini hadir untuk memastikan para mitra dalam kondisi sehat dan prima sebelum melayani pelanggannya.

Di posko tersebut, akan dilakukan pengecekan suhu mitra dan juga penyemprotan disinfektan pada kendaraan bermotor driver.

Hai Ladies! Ini Cara Meluruskan Rambut Secara Alami

Seperti halnya pantauan Solopos.com pada salah satu posko J3K yang berada di Kantor Gojek Solo, beberapa mitra melakukan pengecekan suhu dengan melakukan jaga jarak. Selain itu, kendaraan bermotor mitra juga akan disemprot disinfektan.

"Nanti driver yang datang ke sini akan di cek suhunya dan sepeda motornya akan disemprot," ujar salah satu petugas yang berjaga di posko, Heri kepada Solopos.com, Sabtu (17/10/2020).

Penyemprotan disinfektan di Posko J3K Gojek Solo (Solopos/Nugroho Meidinata).

Anak Punya Teman Khayalan, Wajar Nggak Sih?

Heri menambahkan setiap seminggu sekali mitra Gojek akan mendapatkan pemberitahuan di aplikasinya untuk melakukan pemeriksaaan di posko ini. Nantinya, setelah mereka melakukan pengecekan suhu dan penyemprotan disinfektan, Gojek akan memberikan informasi status kesehatan mitra kepada pelanggan.

Apresiasi Mitra & Pelanggan

Seno, 44, salah satu pengemudi Gojek mengaku salut dengan langkah yang diambil perusahaan ini di tengah pandemi Covid-19.

Ia juga kagum dengan perhatian dari perusahaan yang sudah berumur 10 tahun ini. Pasalnya, Gojek selalu mengingatkan para mitranya untuk melakukan pengecekan suhu. Biasanya, H-2 dari jadwal pemeriksaan, Gojek akan memberikan pemberitahuan di aplikasi mitra.

5 Kuliner Khas Keraton Solo, Kamu Sudah Pernah Coba?

"Bagus, mengecek kesehatan para driver untuk kerja di lapangan. Saya rutin, nanti kalau sudah mendekati penyemprotan lagi nanti keluar notifikasi. Misalnya, besok waktu nyemprot, kemarin sudah ada notifikasi," ungkap Seno.

mitra gojek
Mitra Gojek, Seno dengan kendaraan sepeda motornya (Solopos/Nugroho Meidinata).

Seno juga mengaku bahwa setiap sebulan sekali ia juga akan mendapatkan masker dan hand sanitizer yang bisa digunakan oleh pelanggan. "Sering pembagian masker ada jangka waktunya. Sebulan sekali palingan. Itu masker buat penumpang tapi terbatas," tambah dia.

Catat! 3 Kondisi Ini Mengharuskan Masyarakat Pakai Masker di Rumah

Bukan hanya kesehatan mitra, Gojek ternyata juga peduli dengan ekonomi para driver Gojek. Terbukti ketika Seno menerima dua bantuan voucher belanja di salah satu minimarket. Bagi dia, itu sangat bermanfaat sekali.

Apresiasi juga datang dari salah satu pelanggan, Trisna, 28. Kepada Solopos.com, ia mengaku merasa aman ketika menikmati layanan GoRide di Gojek. Pasalnya, pelanggan juga menyediakan hand sanitizer dan juga masker kepada pelanggan.

Kebiasaan Buruk Ini Bisa Jadi Penyebab Kanker Payudara pada Pria

"Saya merasa aman karena driver juga pakai masker. Bahkan, saya pernah sebelum naik [kendaraan] diminta pakai hand sanitizer dulu yang mereka sediakan," urai dia.

Ia pun tak mempermasalahkan jika harus membawa helm SNI sendiri. Justru bagi dia hal tersebut bisa membuatnya lebih nyaman dan aman.

Tulis Nama Pacar di Halaman Persembahan Skripsi Bikin Putus, Cuma Mitos?



Protokol Higienis Mitra GoFood

Tak hanya driver, Gojek juga peduli dengan kebersihan yang ada di mitra GoFood. Gojek mengimbau para mitra GoFood untuk menjaga makanan tetap higienis hingga diterima pelanggan.

“Upaya lain dalam menjaga kebersihan ekosistem adalah dengan menerapkan protokol kebersihan bagi mitra usaha GoFood. Mitra GoFood diimbau untuk menyediakan wastafel dan hand sanitizer bagi mitra driver dan menjaga makanan tetap higienis. Di layanan GoFood, kami juga menyediakan daftar outlet
mitra yang secara konsisten menerapkan penggunaan masker dan pengecekan suhu bagi karyawan serta penggunaan segel pengaman pada kemasan,” imbuh Nila Marita.

Waspada! Ini Efek Jangka Panjang yang Bisa Dirasakan Pasien Sembuh Covid-19

Mendukung masyarakat untuk di rumah saja, Gojek juga menghadirkan beberapa fitur belanja atau pun pengiriman barang yang bisa lintas kota.

Misalnya, saja dengan fitur GoSend, masyarakat bisa mengirim barang antar kota Jadetabek, Bandung, Jogja, Solo dan Semarang.

Diam-diam 5 Artis Ini Juga Berprofesi Jadi Pengacara

Di Solo sendiri, Gojek juga menyediakan fasilitas belanja di Lotte Mart Solo, Alfamart dan juga beberapa pasar tradisional. Hal itu bertujuan agar masyarakat tak perlu keluar rumah dan juga meningkatkan produktivitas UMKM.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya