SOLOPOS.COM - Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menyampaikan sambutan pada acara ramah tamah Kongres IV PDIP di Hotel Inna Grand Bali Beach, Rabu (8/4/2015). (JIBI/Solopos/Antara/Andika Wahyu)

Megawati Soekarnoputri tepat berusia 70 tahun.

Solopos.com, JAKARTA — Tepat hari ini, Senin (23/1/2017), Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri memasuki usia 70 tahun. Seperti tahun-tahun sebelumnya, perayaan ulang tahun putri sang Proklamator biasanya dirayakan secara sederhana dengan melaksanakan doa bersama dan potong tumpeng dan dihadiri kerabat dekat dan kader partai.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Perayaan ulang tahun kali ini pun tidak akan dirayakan secara berlebihan. Informasi yang beredar, perayaan akan dilaksanakan di Taman Ismail Marzuki (TIM) yang dikenal sebagai tempat panggung seni dan keanekaragaman budaya.

Agak sulit untuk ditebak mengapa Megawati memilih TIM sebagai tempat untuk merayakan hari ulang tahunnya tersebut. Yang jelas, TIM juga merupakan etalase dari kebhinekaan Indonesia dari berbagai suku agama dan kebudayaan. Sebuah panggung yang menampilkan aneka seni budaya maupun ideologi dan aspirasi rakyat.

Memang dalam perayaan hari ulang tahun PDIP ke-44 pada 10 Januari lalu, Megawati secara tegas dan lantang menyuarakan pentingnya kebhinekaan Indonesia yang akhir-akhir ini mulai terancam. Dalam pidatonya, Megawati kembali meminta seluruh kader partainya untuk berdiri di garda terdepan dalam menjaga Pancasila, UUD 1945, kebhinekaan, serta keutuhan NKRI sebagaimana yang pernah juga disampaikan oleh Bung Karno.

Lahir di Yogyakarta, 23 Januari 1947, Megawati memang tidak lepas dari sosok Sang Proklamator yang selalu mengingatkan pentingnya persatuan bangsa dengan mengamalkan Pancasila sebagai dasar negara. Megawati menyatakan kelompok-kelompok antikeberagaman yang menganut ideologi tertutup, bertentangan dengan Pancasila sebagai ideologi terbuka yang selalu relevan dengan perkembangan zaman.

Sebagai putri presiden pertama Indonesia, Megawati telah merasakan bagaimana pahit getirnya perjuangan para founding fathers untuk memperjuangkan Pancasila di tengah keragaman suku bangsa Indonesia. Kini dalam usianya yang ke-70 tahun, Megawati tetap dengan pendiriannya dan selalu konsisten untuk mengawal ideologi yang diwarisi Sang Proklamator.

Selamat Ulang Tahun Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya