SOLOPOS.COM - Lokal SMPN 8 Solo. (sekolah.data.kemdikbud.go.id)

Solopos.com, SOLO — Jumlah siswa SMPN 8 Solo yang terkonfirmasi positif Covid-19 bertambah sebanyak 14 orang. Dengan demikian total jumlah siswa yang terpapar virus corona di sekolah itu menjadi 25 orang.

Sebelumnya, berdasarkan tes swab acak yang diadakan pada pertengahan Oktober lalu ada 11 siswa yang positif. Dari 11 siswa itu kemudian dilakukan tracing terhadap 310 siswa dan guru pada 18 Oktober.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Hasilnya, Kepala SMPN 8 Solo Triad Suparman menerangkan seluruh guru negatif Covid-19. Sedangkan jumlah siswa yang positif bertambah 14 orang. Mereka tersebar di semua kelas dari kelas VII hingga kelas IX.

Ekspedisi Mudik 2024

“Yang pertama 11 orang kemudian di-tracing tanggal 18 Oktober, hasilnya keluar 22 Oktober. Bapak Ibu guru semuanya negatif, sedangkan siswa ada yang positif,” ujar Triad saat dihubungi Solopos.com, Senin (25/10/2021).

Baca Juga: UNS Benarkan Jasad Mahasiswanya Diautopsi di RS

Menyusul adanya tambahan jumlah siswa yang positif tersebut, Triad mengatakan sekolah ditutup terhitung mulai 18 Oktober sampai sebulan. Para siswa kembali mengikuti pembelajaran jarak jauh (PJJ).

Tanpa Gejala

Ditanya apakah ada kemungkinan siswa tertular virus di sekolah mengingat banyaknya jumlah kasus, Triad mengaku tak bisa memastikan. “Fakta bahwa para guru yang setiap hari datang ke sekolah ternyata negatif semua dan malah siswa yang positif, kan bisa saja siswa tertular hari Minggu saat tidak ke sekolah,” ujarnya.

Triad juga mengatakan para siswa yang positif Covid-19 semuanya tanpa gejala. Ia menganggap adanya kasus positif corona di sekolah sebagai hal yang biasa. SMPN 8 Solo kebetulan menjadi salah satu dari 29 sekolah yang ditunjuk untuk tes swab acak untuk mitigasi persebaran Covid-19 pada Oktober lalu.

Baca Juga: Mahasiswa UNS Solo Dikabarkan Meninggal seusai Diklat, Ini Kata Polisi

“Bulan November nanti juga ada tes acak lagi, tapi di sekolah yang berbeda. Kalau terjadi hal yang seperti itu [hasil tes positif] menurut saya itu hal yang biasa,” katanya.

Sebagaimana diinformasikan, SMPN 8 Solo menjadi salah satu dari tiga sekolah yang ada temuan kasus positif Covid-19 berdasarkan hasil tes swab acak di 29 sekolah sesuai arahan Kementerian Kesehatan pada Oktober ini.

Dua sekolah lainnya yakni SMPN 4 Solo dengan satu kasus dan SMP Nur Hidayah juga satu kasus. Selain tiga SMP itu, kasus Covid-19 juga ditemukan dari tes swab acak di lima SD.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya