SOLOPOS.COM - Athallah Raihan menyundul bola saat mengadapi Atletico Madrid U-18 di babak semifinal International Youth Championship di Jakarta International Stadium, Jakarta, pada Kamis (17/4/202). (Instagram/Athallah)

Solopos.com, SOLO – Indonesia All Star U-20 keluar sebagai pemenang dalam perebutan tempat ketiga terbaik setelah meraih kemenangan 2-1 atas Bali United U-18 dalam International Youth Championship (IYC) di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara, Selasa (19/4/2022).

Dalam kompetisi internasional itu, Persis Solo mengirimkan satu pemain mereka yakni Athallah Raihan. Turnamen tersebut dimenangi Barcelona U-18 2021 setelah mengalahkan Atletico Madrid U-18 dengan skor 1-0 di partai final.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Pemanggilan pemain Persis Solo bernama lengkap Ahmad Athallah Raihan itu menjadi kebanggan tersendiri bagi Laskar Sambernyawa. Athallah yang kelahiran tahun 2004 itu sukses berkiprah di kompetisi internasional melawan klub-klub besar Eropa.

“Hanya Athallah [pemain Persis] yang bermain di IYC. Kami dapat undangan hanya Athallah saja,” kata Media Officer Persis Solo, Bryan Barcelona kepada Solopos.com, Rabu (20/4/2022). Merespons undangan tersebut Persis Solo pun menyetujui mengirimkan Athallah dengan harapan mendapat banyak pengalaman yang bermanfaat untuk Laskar Sambernyawa.

Ekspedisi Mudik 2024

Baca Juga: Profil Ahmad Athallah Raihan, Talenta Masa Depan Persis Solo

Athallah menunjukkan performa terbaiknya saat melawan Atletico Madrid. Meski Indonesia kalah 1-2, Pelatih Atletico Madrid, Dainel Perez, mengakui performa Garuda Muda sangat menyulitkan.

“Kami memang kesulitan. Akan tetapi, kami pelan-pelan bisa mengatasinya. Penjaga gawang kami, Gonzalo Delgado, juga melakukan pekerjaan luar biasa,” kata Daniel Perez dikutip Antara.

Athallah dikenal sebagai pemain serba bisa karena bisa bermain di posisi bertahan, gelandang, bahkan penyerang. Dikutip dari komunitas sepak bola Solo, Pagar Hijau Manahan, Jumat (8/3/2022), Athallah memulai karier sepak bola bersama klub Ragunan Soccer School.

Baca Juga: Tunggu Undangan Resmi, Persis Solo Siap Berlaga di Surabaya

Ia bergabung bersama klub Ragunan Soccer School sejak usia 8 tahun. Ia dominan menggunakan kaki kanannya. Athallah pun menambah porsi latihan sendiri untuk mengasah kaki kirinya agar sama kuatnya dengan kaki kanannya. Hasilnya di Ragunan Soccer School dia bisa menggunakan kedua kakinya.

Athallah turut mengantarkan tim sepak bola U-14 Provinsi DKI Jakarta keluar sebagai juara dalam 7th Beijing Cup International School Football Tournament, di Beijing, China, pada 19-27 Juli 2018. Ia juga menyabet gelar Pemain Terbaik sekaligus Pencetak Gol Terbanyak.

Kemudian saat mengikuti kompetisi Liga Kompas U-14, dia menjadi Pemain Terbaik pada September 2018. Menurut data statistik dari Tim 11, Athallah tercatat membuat 68 operan sukses, 10 tekel sukses, dan 10 intersep bersih.

Baca Juga: 6 Pemain Anyar Siap Gabung PSS Sleman, Beberapa Sudah Jalani Tes Medis

Pada Desember 2018, dia berhasil menjuarai Piala Menpora Bali IFC 2018 bersama tim Badung-Ragunan (Bara FC). Turnamen itu diikuti oleh 9 negara yakni Indonesia, Malaysia, Singapura, Filipina, Thailand, Australia, Jepang, Korea, dan China.

Setelah itu dia terpilih mengikuti seleksi Timnas Indonesia U-16 mewakili SKO Ragunan. Dia berhasil lolos dalam seleksi timnas U-16 dan bermain di ajang Kualifikasi Piala Asia U-16 pada 2020. Terhitung, dia mencatatkan 6 gol di ajang tersebut. Dikabarkan Athallah Raihan diminati tim asal Belgia yaitu Anderlecht.

Baca Juga: Kick Off Liga 1 2022 Kian Dekat dan Dihadiri Penonton, Catat Waktunya

Di ajang Boys Elite Football Tournament 2019, Athallah Raihan turut mengantarkan Timnas Indonesia U-15 menjadi juara kedua. Berlanjut juga pada Piala AFF U-15 2019, dia juga ikut mengantarkan Timnas Indonesia sebagai juara III.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya