SOLOPOS.COM - Bupati Klaten, Sri Mulyani, saat mengunjungi salah satu kios di Plaza Kuliner Nyi Ageng Rakit Rawa Jombor Klaten. (Istimewa/klatenkab.go.id)

Solopos.com, KLATEN — Sebelum berpindah ke Plaza Kuliner Nyi Ageng Rakit Rawa Jombor Klaten, seluruh pedagang kuliner pernah menempati warung apung di rawa setempat. Pemindahan sejak Oktober 2021 dilakukan menyusul revitalisasi Rawa Jombor di Desa Krakitan, Kecamatan Bayat, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.

Dilansir dari klatenkab.go.id, Jumat (29/7/2022), revitalisasi Rawa Jombor membutuhkan anggaran senilai Rp22,5 miliar. Anggaran tersebut digunakan untuk pembersihan warung apung dan keramba, hingga pembangunan pedestrian yang mengelilingi area Rawa Jombor sepanjang 2,6 kilometer.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Sebelum dipindah, warung apung Rawa Jombor merupakan salah satu destinasi wisata favorit. Tak hanya menyajikan makanan tetapi juga menyediakan area pemancingan yang dapat digunakan oleh pengunjung. Dahulu, pemancingan tersebut disewakan oleh pedagang di warung apung.

Di Plaza Kuliner Nyi Ageng Rakit disediakan 28 kios yang diperuntukkan khusus pedagang yang dulunya memiliki lahan di warung apung. Setelah berpindah, menu-menu yang disajikan pedagang di Plaza Nyi Ageng Rakit mulai beragam.

Semula, menu-menu yang disajikan mayoritas berupa olahan ikan tawar, seperti nila, lele, bawal, hingga patin yang digoreng maupun dibakar. Saat sekarang, menu yang disajikan mulai beragam. Harga makanan yang ada di Plaza Kuliner Nyi Ageng Rakit lebih miring dibandingkan saat berada di warung apung.

Baca Juga: Ini Permintaan Pemilik Warung Apung Rawa Jombor Sebelum Dibongkar

Berdasarkan data yang dihimpun Solopos.com, kios di Plaza Kuliner Nyi Ageng Rakit menyajikan menu selain olahan ikan tawar, seperti soto, chicken katsu, ayam goreng/bakar, ayam dan ikan filet, serta berbagai minuman. Terdapat juga aneka snack, seperti sosis bakar dan lain-lain.

Pengunjung dapat memesan makanan di kios kuliner pada masing-masing joglo. Pengunjung juga dapat menikmati hidangan dengan memilih tempat duduk yang telah tertata rapi di joglo.

Setelah makan, pengunjung dapat bersantai di kawasan Taman Nyi Ageng Rakit yang sudah dibangun dengan pedestrian yang layak. Pengunjung juga dapat jogging di Taman Nyi Ageng Rakit lalu membeli minuman ataupun makanan di plaza kuliner.

Baca Juga: Revitalisasi Rawa Jombor Jalan Terus, Ini Harapan Penjaring Ikan

Selain itu, terdapat beberapa patung yang bisa menjadi spot foto menarik bagi pengunjung. Pengunjung juga dapat berfoto dengan latar belakang Rawa Jombor yang indah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya