SOLOPOS.COM - Tahu Pletok Khas Tegal (Instagram/@foodnotestories)

Solopos.com, TEGAL — Tahu Pletok adalah kudapan khas Kabupaten Tegal, Jawa Tengah yang bahan dasarnya sama dengan tahu aci, yaitu tahu dan tepung kanji. Meskipun berbahan dasar sama, tapi tahu pletok ini memiliki perbedaan yang cukup signifikan, yaitu pada penggunaan tahunya. Jika tahu aci dibuat dengan tahu kuning, tahu pletok menggunakan tahu kulit.

Berdasarkan penelusuran Solopos.com, Rabu (27/4/2022), tahu pletok dibuat dari tahu kulit yang berwarna kecoklatan. Tahu kemudian dibelah menjadi lebar untuk ditambahkan adonan aci yang telah dicampur dengan bumbu kunyit dan kucai. Tahu pletok ini kemudian digoreng hingga kering untuk mendapatkan tekstur renyah. Ukuran tahu pletok juga lebih besar karena menggunakan tahu kulit yang lebar.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Tahu pletok sangat mudah ditemukan di pinggir jalan Kabupaten dan Kota Tegal. Salah satu penjual Tahu Pletok adalah Alwis yang biasa mangkal di daerah ruko Slawi, tepatnya di Jl, Letjen Suprapto, Mangkrik, Pakembaran, Slawi.

Baca juga: Fix! Gubernur Ganjar Larang Takbir Keliling di Jateng

Harga tahu pletok dihitung per biji, yaitu seharga Rp1500 per biji. Rasa dari tahu pletok sangat identik dengan renyah di luar dan lembut di dalam. Untuk membuatnya sendiri sebenarnya mudah, yaitu cukup siapkan bahan-bahan, seperti 250 gram, 1 sdt garam, ½ sdt merica bubuk, 1 sdt ketumbar bubuk, ½ kaldu ayam bubuk, 2 batang daun bawang yang diiris halus dan 200 ml air panas.

Untuk membuatnya diawali dengan membelah tahu menjadi dua dan keruk sedikit bagian isinya. Untuk isiannya, campur tepung tapioka, garam, merica, ketumbar, kaldu ayam dan daun bawang hingga rata. Tambahkan air panas, aduk cepat hingga menjadi gumpalan adonan.

Setelah itu, masukan 1 buah tahu, taruh 1-2 sdm lapisan aci di atasnya dan goreng ke dalam minyak panas hingga matang. Tahu pletok ini biasanya menjadi oleh-oleh para pengemudi yang melintasi Tegal. Menjelang mudik lebaran 2022 ini, tentunya bisa menjadi kesempatan bagi para perantau yang hendak mudik dan melintasi jalur pantura Jateng untuk menjajal kudapan khas Kota Bahari ini.

Baca juga: Ternyata Ini Alasan Purworejo Sempat Dijadikan Ibu Kota Jawa Tengah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya