SOLOPOS.COM - Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo. (Badminton Indonesia)

Solopos.com, BALI – Ganda putra andalan Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, sukses menembus babak final Indonesia Open 2021. Marcus/Kevin mengikuti jejak Greysia Polii/Apriyani Rahayu.

Marcus/Kevin berhasil melaju ke babak final Indonesia Open 2021 setelah mengalahkan wakil India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty. Dalam pertandingan yang digelar di Nusa Dua, Bali, Sabtu (27/11/2021), Marcus/Kevin yang menjadi unggulan pertama menang dua game langsung dengan skor 21-16 dan 21-18.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Baca Juga: Jos! Greysia/Apriyani Lolos ke Final Indonesia Open 2021

Ini menjadi final kedua secara beruntun bagi pasangan berjuluk Duo Minions itu. Sebelumnya, Marcus/Kevin berhasil menjejak babak final Indonesia Masters 2021. Sayang di partai puncak itu, Marcus/Kevin gagal menjadi juara.

“Pertama-tama bersyukur masih diberi kemenangan hari ini. Hari ini kami bermain lebih baik, menekan dari awal. Kami mencoba untuk bermain lebih cepat karena kami tahu pasangan India ini kuat dan tenaganya juga bagus,” kata Marcus seusai laga.

“Jadi intinya kami enggak berencana untuk main bertahan dulu, jadi kami memaksa untuk menyerang duluan,” lanjutnya.

Di babak final Indonesia Open 2021, Marcus/Kevin akan berjumpa dengan pasangan Jepang yakni pemenang duel Akira Koga/Taichi Saito melawan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.

Baca Juga: Fajar/Alfian Gagal Susul Marcus/Kevin ke Semifinal Indonesia Open 2021

Terkait laga di final nanti, Kevin mengaku akan bermain semaksimal mungkin. “Kita persiapkan semaksimal mungkin dan kita berusaha maksimal. Apapun hasilnya nanti ya itu yang terbaik,” tutur Kevin.

Sebelumnya, Indonesia juga sudah meloloskan satu wakil di babak final Indonesia Open 2021. Wakil itu adalah ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu. Peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 itu melaju ke final usai mengalahkan pasangan Thailand Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai dengan skor 21-18 dan 21-14.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya