SOLOPOS.COM - Ketua Umum DPP Partai NasDe, Surya Paloh, saat memberikan sambutan pada Puncak Peringatan HUT Ke-10 Partai NasDem, di Kampus Akademi Bela Negara Partai NasDem, Jakarta Selatan, Kamis (11/11/2021). ANTARA/Syaiful Hakimkarta, 11/11 (ANTARA) -

Solopos.com, JAKARTA—Ketua Umum (Ketum) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Surya Paloh mengumumkan dirinya akan mundur dari pimpinan tertinggi partai jika perolehan suara NasDem turun pada Pemilu 2024. Surya mengatakan dirinya sudah tak layak lagi memimpin Nasdem jika partai yang dia besarkan tersebut gagal memperoleh suara yang lebih besar dari Pemilu 2019.

“Ini boleh kalian catat, jangan kan menurun atau tidak lulus parliamentary threshold, tidak ada tambahan angka kursi parlemen satu pun itu, artinya nahkoda yang berbicara ini sudah tidak layak lagi memimpin Nasdem,” ujar Surya kepada awak media di Jakarta Convention Center, Jumat (11/11/2022).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Saat dipastikan wartawan yang dia maksud tak layak lagi memimpin berarti mengundurkan diri dari jabatan Ketum Nasdem. “Saya sudah katakan tidak ada tambahan kursi itu artinya nahkodanya out,” jelas Surya.

Baca Juga Xi Jinping Jadwalkan Temu Bilateral dengan Jokowi di Sela KTT G20 Bali

Oleh sebab itu, Surya menargetkan Nasdem memperoleh suara yang jauh lebih besar pada Pemilu 2021. Dia ingin Nasdem naik kelas. “Saya ingin mengoptimalkan kepemimpinan untuk membawa partai ini berhasil mendapatkan lompatan yang jauh dan besar pada pemilu 2024. Artinya naik kelas,” ucapnya.

Sebagai informasi, pada Pemilu 2019, Partai Nasdem memperoleh 12.661.792 suara atau 9,05% dari total suara. Sedangkan untuk perolehan kursi DPR, Partai Nasdem mendapatkan jatah 59 atau 10,26% dari jumlah kursi yang ada.

Berita ini telah tayang di Bisnis.com dengan judul Surya Paloh Janji Mundur Jadi Ketum NasDem, Ini Syaratnya!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya