SOLOPOS.COM - Animasi Adit Sopo Jarwo (Twitter/@AditSopoJarwoID)

Animasi Adit Sopo Jarwo dibikin versi film yang ditarget tayang tahun ini.

Solopos.com, SOLO — Setelah booming dan mendapatkan sejumlah penghargaan, program animasi anak Adit Sopo Jarwo bakal dibawa ke layar lebar.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Production Director MD Animation Arnas Irmal saat berbincang dengan  di Solo beberapa waktu lalu mengatakan proses penggarapan Adit Sopo Jarwo movie  masih dalam tahap penyelesaian. Targetnya tahun ini mereka sudah merilis film bergenre keluarga tersebut ke pasaran.

Arnas mengatakan cerita Adit Sopo Jarwo movie bertumpu pada petualangan sehari-hari mereka yang tidak ditemui dalam penayangannya di televisi. Seperti biasanya, selain menghibur film ini juga berisi nasihat-nasihat dari para tokoh utama seperti Pak Haji Udin. Ia mengklaim film itu nantinya pas untuk ditonton para keluarga bersama anak-anak mereka.

Tak hanya itu, latar belakang masing-masing tokoh bakal diceritakan dalam film garapan MD Animation ini. Termasuk sejarah pertemuan Adit dengan Sopo dan Jarwo sebelum akhirnya menjadi akrab seperti sekarang ini.

“Yang selama ini belum pernah ada di televisi, latar belakang masing-masing tokoh akan kami tampilkan dalam film ini. Seperti Sopo dan Jarwo asalnya dari mana, Adit juga serta pertemuan mereka bagaimana nanti lengkap,” cerita Arnas.

Dari sisi kualitas, Arnas menjamin garapan film mereka lebih bagus dari animasi di televisi. Mereka bahkan menggunakan alat-alat produksi dari luar negeri untuk mendukung kualitas gambar nanti.

Film itu digarap para animator terbaik mereka yang berpusat di Ibu Kota. Sedangkan animator daerah seperti Solo, dan Yogyakarta hanya mendukung produksi gambar di televisi.

Sementara itu, Adit Sopo Jarwo versi televisi, tambah Arnas, bakal terus dibenahi. Tema-tema cerita akan terus diperbaharui sesuai dengan kondisi saat ini. Namun mereka selalu berusaha netral dengan tidak menyinggung persoalan-persoalan sensitif seperti SARA dan politik.

Episode baru Adit Sopo Jarwo yang tayang di Trans TV juga bakal sering melibatkan bintang tamu dari para selebritis maupun tokoh-tokoh politik ternama. Sebelumnya mereka pernah menampilkan animasi Presiden ketiga RI, B.J. Habibie, dan sejumlah artis ibu kota sebagai bintang tamu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya