SOLOPOS.COM - Halaman Soloraya Harian Umum Solopos edisi Jumat, 21 November 2014

Solopos.com, SOLO – Seorang pengendara sepeda motor tewas setelah tersambar Kereta Api (KA) Sri Tanjung di perlintasan wilayah Dukuh Bedowo, Jetak, Sidoharjo, Sragen, Kamis (20/11/2014) sekitar pukul 09.00 WIB.

Kabar ini jadi headline Halaman Soloraya Harian Umum Solopos hari ini, Jumat (21/11/2014). Kabar lain, Tarif angkutan umum dalam kota di Solo ditetapkan menjadi Rp4.500 per penumpang.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Simak rangkuman berita Soloraya Harian Umum Solopos edisi Jumat, 21 November 2014;

PERISTIWA KECELAKAAN: Warga Gondang Tewas Tersambar KA

Seorang pengendara sepeda motor tewas setelah tersambar Kereta Api (KA) Sri Tanjung di perlintasan wilayah Dukuh Bedowo, Jetak, Sidoharjo, Sragen, Kamis (20/11) sekitar pukul 09.00 WIB.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Espos, korban diketahui ber nama Mitro Sutrisno, 56, warga Dukuh Plosorejo, RT 009, Desa Plosorejo, Gondang, Sragen.

Sejumlah warga me nyatakan saat kejadian korban berniat menyeberang perlintasan dari wilayah Dukuh Bedowo menuju jalan raya Solo-Sragen.

(Baca Juga: Begini Kondisi Sepeda Motor Tersambar KA Sri Tanjung, Pengendara Tewas, Pengendara Motor Tewas Tersambar KA di Jalan Solo-Sragen)

HARTA KARUN SUKOHARJO: Penelitian Sampel Benda Kuno Butuh Sebulan

Pemkab Sukoharjo telah mengirimkan sejumlah sampel temuan benda-benda kuno di areal persawahan Kelurahan Joho, Sukoharjo ke Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Jawa Tengah, Selasa (18/11).

Namun, institusi yang berkantor di Prambanan, Klaten tersebut meminta waktu sekitar satu bulan untuk meneliti apakah benda-benda kuno yang ditemukan di Joho tersebut termasuk benda cagar budaya (BCB) atau bukan. Hal itu dijelaskan Kepala Dinas Pemuda Olahraga Pariwisata dan Kebudayaan (DPOPK) Sukoharjo, Suramto, saat ditemui Espos di kantornya, Kamis (20/11).

(Baca Juga: Inilah Kisah Pemburu Harta di Kuburan Tua Joho, Pengamanan BCB di Kampus Univet Diminta Diperketat, Pemburu Benda Kuno Lakukan Penggalian, Situs Joho Belum Diamankan)

KENAIKAN HARGA BBM: Tarif Angkuta dan BST Rp4.500

Tarif angkutan umum dalam kota di Solo ditetapkan menjadi Rp4.500 per penumpang. Kenaikan tarif ini sebagai penyesuaian atas kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM).

Tarif Angkutan Umum (JIBI/Solopos)

Tarif Angkutan Umum (JIBI/Solopos)

Tarif ditetapkan sama baik untuk Batik Solo Trans (BST), bus kota maupun angkutan kota (angkuta), yaitu senilai Rp4.500. Dengan demikian, tarif BST naik senilai Rp1.000, dari sebelumnya Rp3.500. Sedang kan tarif angkuta naik Rp1.500, dari sebelumnya Rp3.000

(Baca Juga: Tarif Angkutan Sukoharjo Dinaikan Rp1.000, Tarif Angkutan Solo Naik Rp1.000, Angkutan Umum Naikkan Tarif Sepihak, Izin Trayek Bisa Dicabut)

KARNAVAL PEMBANGUNAN: Meriahkan Ultah Sembari Pamer Potensi

Ribuan orang dari anak-anak hingga dewasa berjubel di sepanjang Jl. Lawu Ka ranganyar, Kamis (20/11). Mereka mencari posisi stra tegis supaya melihat arak-ara kan karnaval pembangunan Kabupaten Ka rang anyar dengan jelas.

Pandangan mata warga tertuju pada rombongan mobil hias yang berjalan dari arah Papahan menuju timur, ke pusat kota.

Karnaval pembangunan tersebut digelar supaya masing-masing wilayah di Bumi Intanpari bisa menunjukkan potensi. Kecamatan Matesih misalnya, menyuguhkan potensi pertanian, seni, serta budaya.

Bukan hanya wakil kecamatan yang memeriahkan arak-arakan tersebut. Karnaval diikuti 210 unit ken daraan hias dari masyarakat di 17 kecamatan, instansi pemerintah, serta kelompok swasta.

Bupati Karanganyar, Juliyatmono, karnaval tersebut bertujuan mengangkat potensi wilayah sekaligus memeriahkan HUT ke-97 Karanganyar. ”Dari sini bisa kami petakan potensi di masing-masing daerah. Selanjutnya akan kami kembangkan lebih baik lagi,” tutur dia, saat ditemui wartawan di sela acara karnaval, Kamis.

Juliyatmno beberapa kali memperoleh buah tangan dari para peserta karnaval berupa sayuran, ubi, buah, serta olahan pangan.



(Baca Juga: Karnaval Digelar Siang Nanti, Jl. Lawu Ditutup Mulai Pukul 13.00 WIB)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya