SOLOPOS.COM - Suporter Timnas Indonesia U-19 meneriakkan yel-yel penyemangat dalam laga penyisihan Grup A Piala AFF U-19 melawan Thailand U-19 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (6/7/2022) yang lalu. Hari ini, Minggu (10/7/2022), Timnas Indonesia akan menjalani laga hidup mati melawan Myanmar. (Antara/Akbar Nugroho Gumay)

Solopos.com, BEKASI – Tiga tim di Grup A Piala AFF U-19 2022 akan menjalani laga hidup mati memperebutkan dua tiket tersisa untuk lolos ke babak semifinal. Vietnam, Thailand, dan Timnas Indonesia akan dalam situasi menengangkan hingga laga terakhir penyisihan Grup A Piala AFF U-19 2022 tersebut. Berikut ini jadwal lengkap pertandingan dan klasemen Grup A Piala AFF U-19 2022 sebelum laga digelar.

Dua pertandingan di Grup A Piala AFF U-19 2022 akan digelar serentak alias berbarengan di dua stadion berbeda. Hal itu dilakukan karena tiga tim di atas masih berpeluang lolos ke semifinal Piala AFF U-19 2022.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Sesuai jadwal, pertandingan Vietnam Vs Thailand akan dilaksanakan di Stadion Madya Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta, pada Minggu (10/7/2022) pukul 20.00 WIB. Sementara itu, laga Timnas Indonesia Vs Myanmar di Grup A Piala AFF U-19 2022 di gelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu (10/7/2022) juga pukul 20.00 WIB.

Pertandingan Timnas Indonesia versus Myanmar dijadwalkan ditayangkan secara langsung di stasiun televisi Indosiar. Catatan: jadwal siaran langsung bisa berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan pengelola stasiun televisi bersangkutan.

Timnas Indonesia wajib memenangi laga pamungkas mereka di Grup A Piala AFF U-19 2022 ini dengan kemenangan atas Myanmar, sambil berharap Vietnam dan Thailand saling mengalahkan. Atau apabila Vietnam Vs Thailand harus seri semoga tanpa gol alias 0-0.

Baca Juga: Penyerang Timnas Indonesia Termotivasi Keluhan Shin Tae-yong

Sesuai pernyataan dari PSSI, penentuan peringkat klasemen grup pada Piala AFF U-19 2022 ini tak menggunakan selisih gol melainkan head to head. Sehingga, apabila Timnas Indonesia mengalahkan Myanmar dan Vietnam Vs Thailand juga saling mengalahkan, pasukan pelatih Shin Tae-yong akan menjadi runner up dari salah satu pesaing mereka itu.

Apabila Vietnam Vs Thailand berakhir imbang 0-0 dan Indonesia menang atas Myanmar, Timnas Indonesia yang keluar sebagai juara Grup A Piala AFF U-19 2022, unggul selisih gol karena head to head ketiga tim sama yaitu 0-0.

Baca Juga: Final Belum Digelar, Indonesia Pastikan 1 Gelar Malaysia Masters 2022

Namun, apabila Vietnam Vs Thailand berakhir seri minimal 1-1 maka merekalah yang lolos ke semifinal. Timnas Indonesia akan berada di posisi ketiga di klasemen kecil head to head, kalah produktivas gol. Pencinta dan pendukung Timnas Indonesia tentu berharap Vietnam dan Thailand tak main mata dalam laga terakhir mereka di Grup A Piala AFF U-19 2022 itu.

Sementara itu, Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengatakan bahwa jadwal Piala AFF U-19 2022 yang padat berbahaya bagi pemain. “Bertanding satu kali dalam dua hari di tengah cuaca panas itu berbahaya untuk pemain,” kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers setelah pertandingan kontra Filipina, Jumat (8/7/2022) malam.

Menurut juru taktik asal Korea Selatan itu, para pemain menderita dengan rapatnya laga turnamen tersebut. Kondisi fisik terkuras yang membuat mereka terlihat mudah jatuh di lapangan, terutama karena keram. Indonesia sendiri sudah kehilangan satu pemain yakni gelandang Marselino Ferdinan yang mesti mengakhiri kiprah di Piala AFF U-19 2022 lantaran cedera.

Baca Juga: Piala AFF U-19 2022, Pelatih Laos: Yang Penting Lolos…

“Apalagi di sini, suhu bisa 28-30 derajat Celcius ketika bertanding. Itu membuat pemain menderita. Seharusnya ada jeda tiga sampai empat hari antarpertandingan agar performa pemain tetap terjaga,” kata Shin Tae-yong menambahkan.

Meski demikian, Shin Tae-yong anak asuhnya mulai terbiasa dengan situasi itu. Ronaldo Kwateh dan kawan-kawan dianggapnya memiliki mental yang kuat untuk menuntaskan setiap pertandingan dengan hasil positif. “Kami terus beradaptasi. Lagi pula, semua tim di turnamen ini merasakan kesusahan serupa,” kata Shin Tae-yong dikutip Antara.

Berikut ini jadwal lengkap Grup A Piala AFF U-19 2022, Minggu (10/7/2022) hari ini:
Pukul 17.00 WIB: Brunei Vs Filipina di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.
Pukul 20.00 WIB: Vietnam Vs Thailand di Stadion Madya GBK, Jakarta
Pukul 20.00 WIB: Indonesia Vs Myanmar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi. (LIVE Indosiar)

Klasemen Grup A Piala AFF U-19 2022 sebelum pertandingan pada Minggu (10/7/2022):

No Tim Mn M S K MG-KG SG P
1 Vietnam 4 3 1 0 11-2 9 10
2 Thailand 4 3 1 0 6-0 6 10
3 Indonesia 4 2 2 0 12-1 11 8
4 Myanmar 4 2 0 2 11-7 4 6
5 Filipina 4 0 0 4 3-13 – 10 0
6 Brunei 4 0 0 4 0-20 – 20 0

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya