SOLOPOS.COM - Ilustrasi divaksin Covid-19. (Freepik)

Solopos.com, WONOGIRI — Seluruh pelajar SMA sederajat di Kabupaten Wonogiri akan disuntik vaksin Covid-19 mulai Kamis (9/9/2021) mendatang. Hal itu sebagai persiapan pembelajaran tatap muka atau PTM di sekolah.

“Kami [Wonogiri] belum menggelar PTM, uji coba juga belum. Kami akan menggelar vaksinasi serentak bagi pelajar mulai Kamis besok,” kata Bupati Wonogiri, Joko Sutopo, kepada wartawan di Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Wonogiri, Selasa (7/9/2021).

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Pria yang akrab disapa Jekek itu mengatakan vaksinasi pelajar itu menyasar siswa-siswi SMA sederajat, termasuk SMK dan Madrasah Aliah, mulai kelas X hingga kelas XII.

Baca Juga: Bejat! Guru SD di Wonogiri Cabuli Muridnya, Modus Diajak ke Perpustakaan

Pemberian vaksin Covid-19 kepada pelajar SMA sederajat, lanjutnya, akan dilakukan di Pendapa Rumah Dinas Bupati Wonogiri dan pendapa kecamatan yang punya entitas pendidikan SMA. Ada pun jumlah sasaran yang dimulai pada Kamis mendatang sebanyak 14.000 siswa.

Ia mengatakan jumlah siswa SMA sederajat di Wonogiri sekitar 32.000 orang. Sementara itu, jumlah siswa di Distrik Kecamatan Wonogiri Kota yang terdiri dari lima kecamatan berjumlah 6.295 orang.

Siswa yang belum mendapatkan jatah vaksin, menurut Jekek, akan menyusul sembari menunggu stok vaksin tiba dari pemerintah pusat. Vaksin Covid-19 yang digunakan untuk pelajar SMA di Wonogiri yakni Sinovac.

Baca Juga: KKN UNS Tim 313 Ajarkan Pengendalian Hama dengan Pestisida Organik

Tak Mau Ambil Risiko

“Intinya kami fokus vaksinasi dulu, belum mau uji coba [PTM]. Kami tidak mau ambil risiko dan berspekulasi. Harus dipastikan dulu guru dan murid sudah divaksin semua. Jika sudah divaksin baru dorong untuk PTM,” ujarnya.

Pada Selasa, masih berlangsung vaksinasi yang menyasar ke komunitas keagamaan, mulai dari anggota organisasi keagamaan dan pengurus rumah ibadah. Setelah itu baru menyasar ke komunitas pendidikan dalam hal ini pelajar.

Baca Juga: Aplikasi PeduliLindungi Mulai Diterapkan di Terminal Bus Wonogiri

Pada Selasa malam, Wonogiri menerima 14.000 dosis vaksin Sinovac. Menurutnya, jatah vaksin untuk Wonogiri cukup banyak. Namun proses pengambilannya tidak sekali karena keterbatasan alat penyimpanan vaksin.

“Kalau Dinas Kesehatan tidak cukup, kami drop ke puskesmas. Di sana ada tempat penyimpanan juga. Untuk vaksin Moderna sudah habis. Setiap kali vaksin datang kami distribusikan dan langsung habis,” kata Jekek.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya