SOLOPOS.COM - Ganjar menari jaranan di CFD Solo bersama kelompok SMK dan pengunjung di depan Rumah Dinas Wali Kota Solo, Loji Gandrung, Solo, Minggu (19/6/2022). (Solopos.com/Siti Nur Azizah)

Solopos.com, SOLO — Gubernur Jawa Tegah (Jateng), Ganjar Pranowo, ikut menari jaranan bersama pengunjung di Car Free Day (CFD) Jl Slamet Riyadi Solo, Minggu (19/6/2022). Pagi itu saat Ganjar ikut menari jaranan yang menyedot perhatian pengunjung.

Mereka terlihat antusias mendekat dan mengabadikan foto dan video bersama orang nomor satu di Provinsi Jawa Tengah itu.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Pergelaran tari jaranan yang diikuti Ganjar dimulai pukul 06.30 WIB tepatnya di depan Rumah Dinas Wali Kota Solo, Loji Gandrung. Pagi itu Ganjar tetlihat mengenakan kaus merah bertuliskan “Stronger To Victory” dan setelan celana pendek dengan warna senada.

Ratusan pengunjung CFD Solo berkerumun saat Ganjar sedang menari. Mereka terlihat mengabadikan momen tersebut melalui ponsel hingga ikut menarik.

Setelah alunan musik selesai, Ganjar mengungkapkan kegembiraannya melihat antusiasme dan keramaian pengunjung di CFD Solo. Dia juga mengapresiasi kreativitas kelompok SMK di Solo yang menggelar pertunjukkan tari jaranan.

Baca juga: Nasib Tragis Bus Bumel Solo-Jogja: Jadi Rongsokan, Dijual Kiloan

“Orang ikut secara spontan, rasanya yang pertama dia akan tertarik, menunjukkan bahwa mereka bisa, saya bayangkan ada flashmop ada yang bermusik dengan seni dan budaya kita, keren!,” ucap Ganjar di sela-sela menyusuri CFD pagi ini

Ganjar mengatakan, CFD di Jl Slamet Riyadi Solo adalah sesuatu yang legendaris. Menurutnya CFD di Kota Solo selalu ramai dikunjungi. “CFD di Slamet Riyadi Solo itu legend, selalu yang paling rame,” ucapnya.

Setelah Ganjar selesai menari, tak lupa dia mengajak berbincang salah seorang pengunjung CFD. Perempuan itu bernama Kesha yang sejak awal hingga akhir pertunjukkan menari di samping kanan Ganjar.

Di akhir perbincangan, Ganjar menawarkan hadiah untuk Kesha karena sudah mau ikut menari bersama di CFD.

“Oke, karena kamu sudah nari, kamu pengin hadiah buku, sepeda, handphone, apa laptop?,” tanya Ganjar kepada anak perempuan itu.

Baca juga: Perputaran Uang di CFD Sragen Mencapai Rp100 Juta/3 Jam

Sontak anak kecil berbaju merah muda itu mengatakan laptop. Ganjar mengapresiasi Kesha karena keberaniannya untuk ikut menari. “Kesha ya, Kesha hebat hlo pinter nari,” tuturnya.

Setelah selesai berbincang, pengunjung CFD bergantian dan berebut untuk berswafoto dengan Ganjar saat itu, Minggu (19/6/2022).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya