SOLOPOS.COM - Website Lemhanas yang diserang hacker. (Istimewa/Okezone.com)

Serangan hacker kali ini menyasar situs resmi Lemhanas.

Solopos.com, JAKARTA – Setelah situs Sekretariat Kabinet (Setkab) sempat tumbang, kini situs resmi Lemhanas kembali diserang hacker. Beberapa jam diretas, situs itu kini telah dapat diakses.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Geliatnya fenomena para Anonymous atau kelompok Hacktivis terus berlanjut. Setelah beberapa hari lalu website Sekretariat Kabinet Republik Indonesia (Setkab.go.id) diretas hacker, kini website milik Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas) .

Dilansir Okezone, Sabtu (26/12/2015), website Lemhannas terdapat tulisan kode jargon file yang memuat definisi hacker seperti Hacked by prosox & kuroi’SH, Mr. Domoz, RxR HackEr, Shin0bi H4x0r, Dr. Raw KkK1337, AnoaGhost, Gezah, Black SNiper, Sys GhoSt & all my friends.

Terlihat pula karakter fiksi dan tokoh protagonis utama dalam serial anime dan manga One Piece yakni sosok Monkey D. Luffy. Belum diketahui, motif apa yang dilakukan oleh para Hacktivis untuk menyerang sejumlah laman website pemerintah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya