SOLOPOS.COM - Kondisi Kantor Kecamatan Klaten Tengah yang ditutup sementara, Jumat (16/7/2021). Penutupan disebabkan terdapat seorang pegawai meninggal dunia karena terpapar virus corona. (Solopos.com/Ponco Suseno)

Solopos.com, KLATEN – Kantor Kecamatan Klaten Tengah ditutup pada Jumat (16/7/2021), lantaran seorang pegawai setempat telah meninggal dunia karena terpapar virus corona.

Berdasarkan pantauan Solopos.com, gerbang utama Kantor Kecamatan Klaten Tengah dalam kondisi tertutup, Jumat (16/7/2021) siang. Di gerbang ditempeli secarik kertas bertuliskan Pengumuman, Pelayanan Kecamatan Ditutup 1 Hari, Jumat (16/7/2021). Buka Kembali, Senin (19/7/2021).

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Baca Juga: Polisi Siap 24 Jam Kawal Distribusi Oksigen ke Rumah Sakit di Solo

Tak disebutkan dalam pengumuman tersebut penutupan kantor karena mitigasi Covid-19 pascaseorang pegawai di kecamatan setempat meninggal dunia karena terpapar virus corona.

“Ya, betul ditutup satu hari karena ada pegawai yang meninggal dunia karena Covid-19. Untuk detailnya langsung ke kecamatan,” kata Tim Ahli Satgas PP Covid-19, Ronny Roekmito, kepada Solopos.com, Jumat (16/7/2021).

Sebagaimana diketahui, angka kasus Covid-19 di Kecamatan Klaten Tengah dinilai masih tinggi, yakni mencapai 210 orang terkonfirmasi Covid-19. Di samping itu terdapat 86 kontak erat. Di Klaten Tengah tak ditemukan kasus suspek.

Camat Klaten Tengah, Sofan, belum dapat dihubungi lebih lanjut via telefon. Di waktu sebelumnya, Sofan mengatakan Klaten Tengah terus berupaya menangani dan mencegah persebaran kasus virus corona. Salah satunya dengan mendirikan tempat isolasi terpusat tingkat kecamatan di bekas SMK Kristen 4 Klaten.

“Bangunan SMK Kristen 4 Klaten itu sudah tak dipakai sejak enam tahun tahun terakhir. Jumlah tempat tidur yang disiapkan di lokasi tersebut sudah mencapai 30 tempat tidur. Antartempat tidur sudah bersekat. Metode pengawasan melalui video call dan telepon,” kata Sofan, saat ditemui Solopos.com, Sabtu (10/7/2021).

Baca Juga: Banyak Jalan Ditutup, Bus Sugeng Rahayu dan Eka Mira Berhenti Beroperasi Per Hari Ini

Koordinator Penanganan Kesehatan Satgas PP Covid-19 Klaten, Cahyono Widodo, mengatakan kasus Covid-19 masih bertambah di Klaten hingga, Kamis (15/7/2021). Selain bertambah 595 orang, di Klaten juga terdapat penambahan 69 kasus kematian karena Covid-19 dan sebanyak 644 pasien Covid-19 dinyatakan sembuh.

“Jumlah kumulatif Covid-19 di Klaten mencapai 22.804 kasus. Sebanyak 5.191 orang menjalani perawatan/isolasi mandiri. Sebanyak 16.225 orang dinyatakan sembuh. Sebanyak 1.388 orang telah meninggal dunia,” kata Cahyono Widodo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya