SOLOPOS.COM - Pelantikan dan sumbah jabatan pejabat Pemkot Solo di Balai Kota Solo, Jumat (3/6/2022). (Istimewa/Dokumentasi Pemkot Solo)

Solopos.com, SOLO–Kepala Dinas Komunikasi, Informatika Statistik, dan Persandian (Diskominfo SP) menjadi lowongan jabatan pimpinan tinggi pratama yang paling banyak peserta setelah seleksi administrasi di Kota Solo.

Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Solo mencatat ada 27 peserta yang mendaftar untuk lima lowongan kepala dinas. Dan hanya 22 orang di antaranya yang lolos seleksi administrasi.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Selain Kepala Diskominfo, lowongan yang dibuka adalah Kepala Dinas Perhubungan (Dishub), Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga  Kepala Dinas Pendidikan (Disdik), dan Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH).

Diskominfo memiliki enam peserta yang lolos seleksi administrasi. Lowongan lainnya empat orang yang lolos administrasi.

Kepala BKPSDM Solo, Dwi Ariyatno, mengatakan Diskominfo SP menjadi salah satu lowongan yang paling banyak peminatnya sebab sejumlah peserta yang mendaftar memiliki pertimbangan yang didasarkan kesesuaian pengalaman dasar.

Baca Juga: Pemkot Solo Butuh 5 Pejabat Kepala Dinas, PNS Di Jateng Boleh Daftar

“Misalkan pernah bertugas di lingkungan informatika, atau lingkungan humas, atau lingkungan statistik, atau persandian. Sebagain besar orang mengacu pada kesesuaian basic pengalaman itu,” kata dia ditemui di kantornya, Selasa (5/7/2022).

Menurut dia, sejumlah lowongan membutuhkan kemampuan teknis serta lebih sedikit para peserta kali ini yang memiliki pengalaman itu, antara lain Disdik dan Dishub. 

Menurut dia, tahapan seleksi sampai pada tahapan uji kompetensi dan potensi melalui asesmen yang ditunjuk panitia seleksi (pansel), yakni LPPM Universitas Sebelas Maret (UNS) selama dua hari mulai, Senin (4/7/2022). Tahapannya dua hari meliputi tes  psikologi, diskusi kasus terbatas.

Dia mengatakan tahapan selanjutnya bagi yang memenuhi syarat berupa paparan gagasan kepada pansel, yakni paparan rencana kerja, rencana perubahan, dan rencana inovasi.

“Baru rapat hasil akhir rapat mengkumulatifkan tiga besar dari setiap formasi. Ranking tiga besar dilaporkan ke Wali Kota,” ungkapnya.

Baca Juga: Gaji Satpol PP Rp50 Juta, Kasatpol PP Kota Semarang: Itu Hoaks

Dwi menjelaskan badannya menargetkan Agustus melaporkan proses tahapan seleksi serta tiga besar setiap formasi kepada Wali Kota Solo Agustus 2022. Wali Kota akan meneruskan kepada  Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN).

“KASN lalu akan melakukan audit terhadap  seluruh tahapannya. Kalau dianggap memenuhi rekomendasi dan persetujuan hasilnya dinyatakan sah. Wali kota memilih satu untuk diangkat dan dilantik,” ujarnya.

Jabatan Kepala Dishub akan kosong karena pejabat saat ini pensiun Agustus 2022. Begitu juga Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga yang pensiun November 2022.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya