SOLOPOS.COM - Infografis Liga 1 2022/2023 (Solopos/Whisnupaksa)

Solopos.com, SOLO—Kompetisi Liga 1 2022/2023 resmi bergulir 23 Juli 2022. Pemerintah melalui Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali telah memberikan lampu hijau agar Liga 1 bisa dimulai sesuai rencana yang telah disiapkan oleh PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Sesuai dengan jadwal yang telah disusun PT LIB, Liga 1 Indonesia 2022-2023 secara resmi dibuka dengan laga Bali United melawan Persija Jakarta di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu (23/7). Meski begitu, PSIS Semarang versus Rans Nusantara FC mengawali Liga 1 musim ini karena bermain lebih awal di Stadion Jatidiri.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Baca Juga: BRI Masih Sponsori Liga 1, Gelontorkan Rp100 Juta Lebih

Direktur Operasional LIB Sudjarno mengatakan ada dua sampai tiga pertandingan dalam satu hari. Agenda Liga 1 Indonesia 2022-2023 dibuat seketat mungkin agar kompetisi dapat selesai tepat waktu yaitu pada April 2023.

PT LIB hanya menyertakan jadwal sampai pekan ke-33 yang selesai pada 9 April 2023.

Liga 1 Indonesia akan diikuti ileh 18 tim, di mana tiga di antaranya yakni Persis Solo, Rans Nusantara FC dan Dewa United FC berstatus sebagai tim promosi.

Baca Juga: Resmi! Bali United vs Persija Jakarta Buka Liga 1 2022-2023

Tidak seperti musim 2021-2022 yang berformat seri dan berlangsung dalam wilayah klaster, Liga 1 Indonesia 2022-2023 akan kembali ke sistem sebelum pandemi Covid-19, dengan kandang-tandang, termasuk dapat dihadiri penonton di stadion dengan jumlah sesuai level PPKM di wilayah masing-masing.

Infografis Liga 1 2022/2023 (Solopos/Whisnupaksa)
Infografis Liga 1 2022/2023 (Solopos/Whisnupaksa)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya