SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

SRAGEN — Setelah mengalami kekosongan selama tiga tahun, mantan Kepala DPPKAD Kabupaten Sragen, Tatag Prabawanto, resmi menjadi Sekretaris Daerah (Sekda) Sragen, Selasa (21/5/2013).

Bupati Agus membuat keputusan besar selama dua tahun memimpin Bumi Sukowati. Akhirnya orang nomor satu di Sragen itu melantik Tatag mengisi lowongan jabatan Sekda Kabupaten Sragen di Pendapa Sumonegara, kompleks rumah dinas Bupati Sragen. Jabatan Sekda yang dibiarkan kosong selama tiga tahun. Atas sikap itu, Bupati Agus berdalih jabatan Sekda Kabupaten Sragen dibiarkan kosong demi menjaga kondusivitas Kabupaten Sragen. Selama itu, Bupati Agus mengandalkan Asisten II Sekretariat Daerah (Setda) Sragen, Endang Handayani, memangku jabatan Plt Sekda Kabupaten Sragen.

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

Proses Bupati Agus melantik Tatag sebagai Sekda Sragen diawali cerita polemik pada Februari 2013. Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Sukoharjo, AA Bambang Haryanto, menuding Bupati Agus memberikan harapan palsu. Bambang mengaku kecewa karena Bupati Agus dinilai melanggar komitmen akan menjadikan dirinya sebagai Sekda Sragen.
Menurut Bambang, perjanjian dilakukan saat Bupati Agus hendak mencalonkan diri sebagai Bupati Sragen. Bupati Agus dikatakan meminjam dana Rp750 juta kepada Bambang untuk mencalonkan diri sebagai Bupati Sragen. Sebagai ganti uang pinjaman, Bambang dijanjikan kursi Sekda Sragen.

Ekspedisi Mudik 2024

Akhir cerita, Bupati Agus harus berurusan dengan Kepolisian Daerah Jawa Tengah karena Bambang mengajukan tuntutan.

Informasi yang dihimpun Solopos.com, Bupati Agus telah mengajukan beberapa nama kepada Baperjakat Provinsi Jateng awal 2012. Bersamaan dengan Bupati Agus dihantam kasus jabatan Sekda. Beberapa nama yang diusulkan adalah mantan Kepala DPPKAD Kabupaten Sragen Adi Dwijantoro, Plt Sekda Sragen Endang Handayani, Asisten I Setda Sragen Parsono, Kepala BKD Kabupaten Sragen Budiyono dan mantan Kepala DPPKAD Kabupaten Karanganyar Tatag Prabawanto. Namun saat itu, tidak ada satu pejabat yang berkomentar ihwal siapa yang diusulkan Bupati Agus mengisi jabatan.

Akhirnya, Bupati Agus melantik lelaki kelahiran Sragen, Tatag Prabawanto, sebagai Sekda Sragen, Selasa. Tatag mengaku tidak ambil pusing ihwal dinamika yang sekiranya terjadi setelah penetapan dirinya sebagai Sekda Sragen. Tatag mengaku berkonsentrasi melakukan konsolidasi dengan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) ketimbang ambil pusing persoalan lain.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya