SOLOPOS.COM - Ilustrasi bayi (Dok/JIBI)

Solopos.com, NANJING – Rumah Kesejahteraan Nanjing punya cara unik untuk mengatasi kematian bayi akibat ditinggalkan orangtuanya di jalanan. Mereka membuat sebuah bangunan yang memungkinkan para orang tua secara leluasa meninggalkan anak-anak mereka yang tidak diinginkan. Bahkan mereka dapat meninggalkan anak-anaknya tanpa diketahui.

Seperti dilansir Dailymail, Minggu (1/12/2013), bangunan yang populer disebut “Kotak Bayi” ini terletak di Kota Nanjing, Provinsi Jiangsu, sebelah timur China. Bangunan akan memberikan tempat aman bagi para orangtua untuk meninggalkan bayi-bayi mereka, yang kemudian akan dirawat di rumah kesejahteraan tidak jauh dari bangunan itu.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Bangunan dikembangkan dengan sensor elektronik yang akan menyala ketika bayi ditinggalkan disana. Para staf di Rumah Kesejahteraan Nanjing, yang hanya berjarak lima menit dari bangunan itu, kemudian akan datang untuk mengumpulkan anak-anak ditinggalkan para orang tua mereka.

Bangunan dilengkapi pendingin ruangan, monitor kelembaban, inkubator, tempat tidur, dan termometer. Namun, di bangunan itu tidak dipasang kamera kamera pengintai, sehingga para orangtua yang meninggalkan anak mereka tidak diketahui identasnya.

Para staf di Rumah

Kesejahteraan Nanjing berharap bangunan itu akan menghentikan para orang tua dari meninggalkan bayi-bayi mereka di taman atau di jalanan, yang kerap menyebabkan anak-anak mereka mati kedinginan.

Kasus ini banyak terjadi di China akibat penerapan kebijakan satu anak yang diperkenalkan pada 1979.
China memiliki kebijakan satu anak yang diperkenalkan pada 1979 untuk menjaga populasi negara itu agar tetap di bawah kendali. Kebijakan itu membatasi pasangan di daerah perkotaan agar hanya memiliki satu anak.

Dikabarkan kebijakan ini akan diadopsi oleh Pemerintah Kota Shenzhen. Kota Shenzhen dilaporkan telah meminta kepada Pemerintah Provinsi Guangdong untuk menerapkan fasilitas seperti itu pada tahun depan.
Kebijakan ini lantas menuai kontroversi. Sejumlah pihak mengatakan tindakan ini akan mendorong para orangtua tidak bertanggung jawab untuk meninggalkan anak-anak mereka.

“Kami melakukan ini demi menolong nyawa bayi-bayi ini, para orangtua ini mungkin terpaksa meninggalkan anak-anak mereka untuk alasan yang tidak masuk akal. Tetapi anak-anak ini tidak bersalah dan perlu dilindungi.” kata Juru bicara Rumah Kesejahteraan Nanjing, Zhu Hong.



Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng

Ini Alasan Surya Paloh Gabung Koalisi Prabowo

Ini Alasan Surya Paloh Gabung Koalisi Prabowo
author
Chelin Indra Sushmita Kamis, 25 April 2024 - 19:37 WIB
share
SOLOPOS.COM - Presiden terpilih periode 2024-2029 Prabowo Subianto (kanan) bersama Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh (kiri) memberikan keterangan pers usai melakukan pertemuan tertutup di NasDem Tower, Jakarta, Jumat (22/3/2024). Kedatangan Prabowo Subianto tersebut untuk bersilaturahmi dengan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh usai KPU menetapkan Capres-Cawapres nomor urut 2 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden terpilih periode 2024-2029. ANTARA FOTO/Galih Pradipta

Solopos.com, JAKARTA — Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh membeberkan alasan partainya enggan menjadi oposisi di pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Dia menilai pemerintahan Prabowo-Gibran tidak bisa bekerja sendiri membangun Indonesia yang diprediksi semakin banyak tantangan di kemudian hari.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Oleh karenanya, untuk membuat Indonesia semakin maju dan makmur, Partai Nasdem bakal membantu Pemerintahan Prabowo-Gibran untuk menghadapi semua tantangan.

Koran Solopos

“Apalagi saya katakan kepada saudara sekalian, kami berdua ini bukan baru saja kenal 1-2 tahun saja, tetapi sudah puluhan tahun. Kami berdua ingin bangsa ini maju,” tuturnya di Kertanegara Jakarta Selatan, Kamis (25/4/2024).

Menurut Paloh, untuk menjadi oposisi pada pemerintahan Prabowo-Gibran bisa setiap saat. Sementara untuk berkoalisi tidak bisa.

Meskipun kini Nasdem menjadi koalisi di pemerintahan Prabowo-Gibran, namun Paloh memastikan pihaknya tetap akan menjaga nalar dan daya kritis terhadap Prabowo-Gibran.

Emagazine Solopos

“Kami tetap mengedepankan objektivitas. Tetap menjaga nalar dan daya kritis ya,” katanya.

Berita ini telah tayang di Bisnis.com dengan judul “Terungkap! Alasan Ketum Nasdem Surya Paloh Enggan Jadi Oposisi Prabowo-Gibran”

 

Interaktif Solopos



Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.

Wisuda Periode II Tahun 2024 UKSW: 538 Creative Minority Siap Berdaya Dampak

Wisuda Periode II Tahun 2024 UKSW: 538 Creative Minority Siap Berdaya Dampak
author
Astrid Prihatini WD Kamis, 25 April 2024 - 19:35 WIB
share
SOLOPOS.COM - Prosesi Wisuda Periode II Tahun 2024 di Balairung UKSW Salatiga, Kamis (25/4/2024). (Istimewa)

Solopos.com, SALATIGA-Balairung UKSW Salatiga kembali menjadi saksi atas momen bersejarah, Kamis (25/4/2024), di mana sebanyak 538 Creative Minority resmi dilepas untuk memulai perjalanan profesional mereka. Dengan suka cita dan harapan tinggi, gelaran Wisuda Periode II Tahun 2024 ini menjadi tonggak penting dalam perjalanan akademik mereka.

Prosesi wisuda dibuka dengan arak-arakan lulusan dari Lapangan Basket Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) menuju Balairung Universitas. Arak-arakan ini dimulai dengan barisan lulusan dengan Indeks Prestasi Tertinggi (IPT) dari masing-masing program studi (prodi), dilanjutkan dengan barisan lulusan sesuai fakultas masing-masing.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Upacara Wisuda Periode II Tahun 2024 dipimpin oleh Senat UKSW Dr. Adita Sutresno, S.Si.,M.Sc., serta dihadiri oleh Pembina Yayasan Perguruan Tinggi Kristen Satya Wacana (YPTKSW), Pengurus YPTKSW, dan Pengawas YPTKSW. Selain itu, turut hadir Kepala LLDIKTI Wilayah VI Dr. Bhimo Widyo Andoko, S.H., M.H., yang hadir secara daring, serta Wakil Bupati Bengkayang Drs. H. Syamsul Rizal.

Dalam sambutannya, Rektor UKSW Prof. Dr. Intiyas Utami, S.E., M.Si., Ak., menyebutkan berbagai capaian dan prestasi UKSW. Capaian terkini UKSW, yaitu masuk dalam peringkat dunia dengan mendapatkan bintang 3 QS Star Rating yang menjadi bukti nyata komitmen UKSW untuk menjadi World Class University. Dalam upaya transformasi pendidikan, UKSW kini memberikan ruang untuk ekspo atau diseminasi Tugas Talenta Unggul sebagai pengganti ujian skripsi tradisional.

Koran Solopos

Kepada para winisuda, Rektor Intiyas juga berpesan untuk selalu mengingat moto UKSW Takut akan Tuhan adalah Permulaan Pengetahuan. Rektor Intiyas juga menegaskan bahwa sebagai minorita berdaya cipta, mahasiswa menjadi sekelompok kecil pemimpin yang mampu membuat daya dampak di lingkungan masing-masing.

“Ingat akar dari semua hal yg kita miliki adalah dari Tuhan sang pencipta langit dan bumi,” tambahnya pada Kamis (25/4/2024).

Penuh Haru

Suasana penuh haru terasa ketika di sela sambutannya Rektor Intiyas mengajak para lulusan untuk menyampaikan terima kasihnya kepada orang tua. Diiringi lagu Di Doa Ibuku Namaku Disebut yang dinyanyikan langsung oleh Rektor Intiyas, para lulusan diajak untuk mengingat kembali perjuangan orang tua.

Emagazine Solopos

“Ingatlah bahwa orang tua sebagai orang yang senantiasa mengasihimu memberikan semua yang dimiliki hanya untuk kalian. Kepada orang tua para winisuda, terima kasih dari lubuk hati kami yang terdalam sudah menitipkan putra putri terbaik,” ungkap Rektor perempuan pertama UKSW ini.

Dalam kesempatan ini, juga dilakukan pembubuhan cap jempol pada kanvas Komitmen Kerja Satu Hati. Pembubuhan cap jempol dilakukan oleh Rektor Intiyas dan para Wakil Rektor, serta perwakilan mahasiswa yang memimpin mengucapkan janji winisuda, dan perwakilan orang tua sebagai simbol semangat Satu Hati.

Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah VI Dr. Bhimo Widyo Andoko, S.H., M.H., mengapresiasi komitmen dan konsistensi UKSW dalam meningkatkan mutu pendidikan di Jawa Tengah dan menuju World Class University (WCU). “Harapan bangsa adalah lulusan yang memiliki pengetahuan luas, kreatif, dan dapat memberikan kontribusi,” kata Dr. Bhimo Widyo Adnoko.

Interaktif Solopos

Sementara itu, perwakilan wisudawan Allessandro Yosafat Massie mengungkapkan rasa syukurnya kepada seluruh pihak yang telah mendukung proses belajarnya. “Jangan pernah menyerah pada keadaan. Jangan takut pada kegagalan. Sekalipun hati dan tulang-tulangmu remuk seperti sedang dipatahkan. Bangkitlah dan raih kemenangan,” kata peraih IPT dari Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) tersebut.

Peraih IPT

Dalam Wisuda Periode II Tahun 2024 ini, sejumlah lulusan dari masing-masing jenjang UKSW berhasil meraih indeks prestasi tertinggi (IPT). Pada jenjang Strata 1 (S1) peraih IPT adalah Allessandro Yosafat Massie, S.Pd., (3,99) dari Prodi PPKn FKIP.

Untuk jenjang Magister (S2), ada tiga lulusan yang meraih IPK sempurna (4.00) dalam wisuda kali ini. Mereka adalah Denny Indrajaya, M.Si.D., dari Program Studi Magister Sains Data Fakultas Sains dan Matematika (FSM), Valentino Ruminding, M.Si., dari Program Studi Magister Sosiologi Agama Fakultas Teologi dan Acep Memori Yasohahau Tatema Loi, M.Pd., dari Program Studi Magister Administrasi Pendidikan FKIP.



Sementara itu, pada jenjang Doktor (S3) Dr. Hendrika Yovania Karubaba (4,00) dari Program Studi Doktor Sosiologi Agama Fakultas Teologi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.

BB TNBTS Tutup Aktivitas Wisata Gunung Bromo untuk Pembersihan Kawasan

BB TNBTS Tutup Aktivitas Wisata Gunung Bromo untuk Pembersihan Kawasan
author
Newswire , 
Burhan Aris Nugraha Kamis, 25 April 2024 - 19:32 WIB
share
SOLOPOS.COM - Sejumlah polisi membawa kantong plastik saat membersihkan kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) di Malang, Jawa Timur, Kamis (25/4/2024). (Antara/Irfan Sumanjaya)

Solopos.com, MALANG — Sejumlah petugas BB TNBTS bersama polisi membersihkan kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) di Malang, Jawa Timur, Kamis (25/4/2024).

Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (BB TNBTS) kembali menutup aktivitas wisata di Gunung Bromo pada 25-26 April 2024 untuk pembersihan kawasan usai libur Lebaran.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Kegiatan bersih-bersih kawasan wisata dilakukan Balai Besar TNBTS bersama personel TNI, petugas kepolisiaan dan sejumlah relawan.

Koran Solopos

Sebelumnya, kegiatan serupa telah dilaksanakan pada awal April 2024 yang bertujuan memberikan edukasi kepada pengunjung bahwa persoalan sampah bisa dicegah.

Kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) terlihat sepi tanpa pengunjung di Probolinggo, Jawa Timur, Kamis (25/4/2024). (Antara/Irfan Sumanjaya)

 

Emagazine Solopos

Warga melintasi kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) di Probolinggo, Jawa Timur, Kamis (25/4/2024). (Antara/Irfan Sumanjaya)

Interaktif Solopos


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Memuat Berita lainnya ....
Solopos Stories