SOLOPOS.COM - Kapolres Boyolali, AKBP Morry Ermond. (Solopos/Bayu Jatmiko Adi)

Solopos.com, BOYOLALI — Kapolres Boyolali, AKBP Morry Ermond, menyebarkan kepada publik nomor WhatsApp (WA)-nya agar bisa menerima aduan dari masyarakat Boyolali. Namun ternyata, tak semua pesan yang masuk ke WA Kapolres bernada aduan, namun ada yang malah mengajak kenalan.

“Kadang memang saya menerima pesan WhatsApp dari masyarakat, tapi memang kadang ada informasi yang lucu, ada yang ngajak kenalan lah, dan macam-macam,” ungkap AKBP Morry Ermond sembari tertawa, setelah rilis pers akhir tahun 2021, Jumat (31/12/2021), di Mako Polres Boyolali.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Kapolres mengatakan dirinya tidak memiliki alasan khusus ketika menyebar nomor WhatsApp pribadinya ke publik. Ia merasa hal itu wajar dilakukan oleh pejabat publik.

“Tidak ada alasan spesial saya sebar nomor WhatsApp ke publik, karena saya pejabat publik. Wajib hukumnya membuka komunikasi antara saya sebagai pimpinan Polres Boyolali kepada masyarakat. Jadi menurut saya wajar saja,” katanya kepada Solopos.com.

Baca juga: 73 Orang Meninggal Kecelakaan di Boyolali, Rata-Rata Usia Produktif

Lebih lanjut, AKBP Morry Ermond mengatakan tak hanya untuk pengaduan, nomor WhatsApp-nya juga dapat digunakan sebagai sarana pengawasan dan pengendalian kinerja anggota Polres Boyolali.

“Laporan lewat WhatsApp nanti langsung direct ya. WhatsApp juga sarana pengawasan dan pengendalian saya sebagai Kapolres Boyolali untuk melihat kinerja anggota. Apabila ada informasi-informasi dari masyarakat yang perlu disampaikan ya silakan disampaikan,” jelasnya.

Menindaklanjuti Aduan Masyarakat

Walau banyak pesan WhatsApp yang masuk, AKBP Morry Ermond mengaku akan tetap menyortir informasi yang didapatnya.

“Pesan aduan yang didapat ada macam-macam, tapi akan saya sortir. Saya akan lebih mengutamakan tugas dari kepolisian. Pengaduan-pengaduan tersebut banyak saya terima langsung. Apabila pengaduan tersebut terkait dengan kejadian tindak pidana atau ada pengaduan masyakat terkait layanan kepolisian, langsung saya tindak lanjuti,” katanya.

Baca juga: Pelaku Belum Ketemu, 2 Kasus Menonjol Ini Masih Jadi PR Polres Boyolali

Lebih lanjut, Kapolres menyampaikan nomor yang dapat dihubungi jika masyarakat di wilayah hukum Kabupaten Boyolali ingin mengadu kepadanya.

“Saya langsung buka nomor HP apabila ada informasi khusus ke nomor saya 082112802000,” ungkap AKBP Morry Ermond.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya