SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Ganda putri wakil Indonesia melaju ke babak selanjutnya di Sea Games. (badmintonindonesia.org)

Ganda putri wakil Indonesia melaju ke babak selanjutnya di Sea Games. (badmintonindonesia.org)

Promosi Mabes Polri Mengusut Mafia Bola, Serius atau Obor Blarak

Solopos.com, NAY PYI TAW — Indonesia mengirimkan wakil-wakilnya ke babak semifinal. Empat wakil lainnya melaju termasuk Dionysius Hayom Rumbaka dan Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii.

Melakoni laga perempatfinal, Hayom mendapatkan kemenangan mudah dengan mengalahkan pebulutangkis tuan rumah Min Aung Kyi dua gim langsung dengn skor akhir 21-6 dan 21-8, Kamis (12/12/2013).

Di partai lainnya, Nitya/Greysia yang menjadi unggulan pertama, juga tidak mengalami kesulitan berarti. Melawan pasangan Vietnam Thu Huyen Le/Nhu Thao Pham, Nitya/Greysia menang 21-15, 21-11.

Sukses itu gagal diikuti Gebby R Imawan/Tiara Rosalia. Berhadapan dengan Shinta Mulia Sari/Yao Lei, Gebby/Tiara takluk dalam tiga gim 16-21, 22-20, 24-26

Dari nomor ganda putra Angga Pratama/Rian Agung Saputro, seperti dilansir detiksport, lolos tanpa harus berkeringat. Pasalnya, sang lawan Wannawat Ampunsuwan/Suppanyu Avihingsanon mundur lantaran Avinhingsanon mengalami cedera.

Satu wakil lain, Ricky Karanda Suwardi/Berry Angriawan juga menang mudah usai melibas pasangan Laos S Phantasone/V Xaysomphone 21-4, 21-6. (JIBI/Solopos)

Hasil Lengkap Pertandingan Perempatfinal, Kamis (12/12/2013):

Tunggal Putra
Dionysius Hayom Rumbaka (INA) vs Min Aung Kyi (MYA) 21-6, 21-8
Wisnu Yuli Prasetyo (INA) vs Zainudin Iskandar Zulkarnain (MAS) 21-10, 21-15

Tunggal Putri
Aprilia Yuswandari (INA) vs Busanan Ongbumrungpan (2/THA) 11-21, 18-21
Bellaetrix Manuputty (INA) vs Li Lian Yang (MAS) 21-16, 21-15

Ganda Putra
Angga Pratama/Rian Agung S (1/INA) vs Wannawat Ampunsuwan/Suppanyu Avihingsanon (THA) (walkover)
Ricky Karanda Suwardi/Berry Angriawan (INA) vs S Phantasone/V Xaysomphone (LAO) 21-4, 21-6

Ganda Putri
Nitya K Maheswari/Greysia Polii (1/INA) vs Thu Huyen Le/Nhu Thao Pham (VIE) 21-15, 21-11
Gebby R Imawan/Tiara Rosalia N (INA) vs Shinta Mulia Sari/Yao Lei (2/SIN) 16-21, 22-20, 24-26

Ganda Campuran
Muhammad Rijal/Debby Susanto (1/INA) vs Ong Jian Guo/Lim Yin Loo (MAS) 17-21, 21-10, 21-11

Riky Widianto/Richi Puspita Dili (2/INA) vs Maneepong Jongjit/Sapsiree Taerattanachai (THA) 21-19, 22-24, 17-21

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya