SOLOPOS.COM - Jersey Persebi Boyolali (Istimewa/Persebi)

Persebi Boyolali menggelar sayembara untuk desain jersey.

Solopos.com, BOYOLALI – Pemenangan sayembara desain jersey Persebi Boyolali telah terungkap. Dia adalah Yuli Nur Cahyo dengan desain jersey dengan kombinasi warna putih dan biru muda.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Akun Instagram Persebi Boyolali pun sudah mengunggah empat buah foto yang berisi kostum anyar tim untuk musim 2018 tersebut, Senin (26/2). Dua buah desain karya Yuli itu memiliki aksen vektor berbentuk dua gunung mempermanis desain jersey yang dipilih Ketua Umum Persebi, Seno Samodro, itu.

Ekspedisi Mudik 2024
Jersey Persebi Boyolali (Istimewa/Persebi)

Jersey Persebi Boyolali (Istimewa/Persebi)

Hanya dalam waktu kurang dari dua hari, postingan ini sudah di-like 568 orang dan dikomentari 50 orang. “Waw mantap. Ditunggu launching-nya,” ujar pemilik akun Novandi W. “Sae tenan pak,” timpal pemilik akun Ipunk 91.

Yuli memang sehari-hari bergelut dengan desain karena bekerja sebagai desainer grafis di Kabupaten Purworejo. Lelaki kelahiran Tangerang 25 tahun silam ini tak menyangka konsep desainnya bisa memenangi sayembara jersey Persebi yang diikuti banyak peserta.

Sedikitnya 51 peserta dengan 138 karya memeriahkan sayembara jersey Persebi untuk Liga 3 musim 2018. “Kaget juga, apalagi saya dengar pesertanya sangat banyak,” ujar Yuli saat dihubungi Solopos.com, Selasa (27/2/2018).

Jersey Persebi Boyolali (Istimewa/Persebi)

Jersey Persebi Boyolali (Istimewa/Persebi)

Yuli mengaku hanya butuh tiga hari untuk mendesain tiga jenis jersey Persebi (home, away dan kiper). Yuli mengaku terinspirasi elemen yang ada di logo Persebi seperti Gunung Merapi, Gunung Merbabu serta bunga mawar.

“Ketiganya mewakili ciri khas Boyolali. Secara filosofis, kedua gunung adalah anugerah dan kebanggaan bagi Boyolali. Sedangkan unsur daun dan tangkai bunga di tampak muka melambangkan sesuatu yang terus tumbuh dan berkembang. Harapannya Persebi bisa menghayati filosofi ini.”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya