SOLOPOS.COM - Jajaran manajemen tim basket Satya Wacana Saints Salatiga (SWSS) diluncurkan di Kampus UKSW Salatiga, Jumat (26/2/2021). (Semarangpos.com-Humas UKSW Salatiga)

Solopos.com, SALATIGA Universitas Satya Wacana Salatiga meluncurkan tim basket Satya Wacana Saints Salatiga. Tim basket SWSS itu membidik lolos ke babak playoff Indonesia Basketball League (IBL) 2021.

Pelatih SWSS, Efri Meldi, mengatakan kompetisi IBL musim 2021 akan mulai bergulir 12 Maret nanti di Cisarua, Bogor, Jawa Barat (Jabar). Menghadapi musim ini, Meldi mengaku timnya akan turun dengan komposisi pemain yang sangat baik.

Di posisi shooting guard, SWSS akan diperkuat Ardian Ariadi, Fransiscus Bryan Prasetio, Rian Sanjaya, dan Febrianus Gregorry Khiandio. Sementara di posisi point guard, satu-satunya tim asal Jateng yang tampil di IBL itu akan menampilkan Elyakim Tampai, Antoni Erga dan Aldi Falentino.

Baca Juga: Ini 7 Tips Fengsui Rumah di Tahun Kerbau Logam 2021

Sementara Bryan Adha Elang Praditya, Anjas Rusadi Putra, Raymond Putra Fajar Prayogo, Randy Ady Prasetya. dan Mas Kahono Alif Bintang akan tampil sebagai center Satya Wacana Saints Salatiga yang juga bisa berposisi sebagai power forward.

Sedangkan small forward akan diisi David Liberty Nuban, dan Alexander Franklyn, serta Henry Cornelis Lakay sebagai power forward. “Dengan kemampuan dan potensi yang dimiliki anggota tum, kami yakin dapat bersaing dengan 11 tim lain di musim ini,” ujar coach Meldi, saat menggelar jump apers di kampus Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) Salatiga, Jumat (26/2/2021).

Kultur Kekeluargaan

Sementara itu, Pembantu Rektor IV UKSW, Joseph Ernest Mambu, mengatakan SWSS merupakan tim yang dibangun dengan kultur kekeluargaan yang kuat dan banyak nilai positif. Ia pun berharap SWSS mampu memberikan hasil terbaik dan bertransformasi menjadi tim kebanggaan masyarakat Jateng.

“SWSS menjadi satu-satunya tim di Jateng yang berlaga pada IBL. Seluruh pemain merupakan student athlete binaan UKSW. Nilai creative minority turut ditanamkan sehingga mereka terlahir sebagai bibit unggul. Meski jumlahnya sedikit, SWSS memiliki kreativitas dan semangat luar biasa,” tutur Joseph.

Baca Juga: 7 Tips Fengsui Lorong Rumah Ini Undang Energi Positif

Pada IBL musim 2021 ini, SWSS akan menggandeng Bank Jateng sebagai sponsor utama. Dengan sponsor BUMD itu, SWSS pun mengusung tagline #TimnyaOrangJawaTengah.

Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kota Salatiga, Muh Nasiruddin, mengatakan Pemkot Salatiga siap memberikan dukungan penuh terhadap SWSS yang berlaga di IBL 2021. Sejumlah fasilitas olahraga di Salatiga pun siap digunakan SWSS sebagai tempat latihan.

“Sesuai dengan program Pemkot Salatiga, berlaganya SWSS di IBL merupakan salah satu wujud mendukung Salatiga sebagai olahraga,” tuturnya.

KLIK dan LIKE untuk lebih banyak berita Solopos

Rekomendasi
Berita Lainnya