SOLOPOS.COM - Tim damkar memadamkan api yang membakar rumpun bambu di Kategan, Gemolong, Sragen, Sabtu (28/8/2021). (Istimewa-Dinas Satpol PP dan Damkar Sragen)

Solopos.com, SRAGEN — Kebakaran rumpun bambu di Kampung Kategan, RT 02, Kelurahan/Kecamatan Gemolong, Sragen, menggegerkan warga sekitar, Sabtu (28/8/2021) siang.

Informasi yang dihimpun Solopos.com, kebakaran itu bermula dari aktivitas warga setempat yang membakar sampah. Diduga, api api sisa pembakaran sampah itu kemudian merembet ke tumpukan daun bambu kering. Dalam sekejap, api merembet hingga mambakar rumpun bambu atau barongan.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Warga yang menyadari ada kebakaran itu lantas berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya. Warga juga menghubungi tim pemadam kebakaran dari pos Gemolong.

Baca juga: Gara-Gara Nama Lokasi Kebakaran Sama, Tim Damkar Sragen Kecele Setibanya di Kalijambe

Tak lama berselang, tim dari Damkar Gemolong tiba di lokasi. Kerja keras dari tim Damkar Gemolong belum membuahkan hasil karena kobaran api cukup besar. Kondisi tersebut membuat warga sekitar panik. Sebab, rumpun bambu yang terbakar itu berada tak jauh dari permukiman warga.

Karena api tak kunjung padam, tim kemudian meminta bantuan ke Damkar Sragen. Satu unit mobil damkar Sragen dikerahkan menuju lokasi untuk membantu memadamkan si jago merah.

Berkat kerja keras tim dibantu sukarelawan dan warga sekitar, api yang membakar rumpun bambu itu bisa dipadamkan.

Baca juga: Mantul, Pensiunan ASN Klaten Bikin Bonsai Kelapa Ukir untuk Isi Waktu Luang

“Objek yang terbakar adalah rumpun bambu yang dekat dengan rumah warga. Indikasi sumber api kemungkinan dari sisa pembakaran sampah. Kerusakannya, sebagian bambu ambruk terbakar. Dampaknya membuat kepanikan warga karena takut api merembet ke rumah,” ujar Kasi Pemadam dan Penyelamatan, Dinas Satpol PP dan Damkar Sragen, Anton Sujarwo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya