SOLOPOS.COM - Ilustrasi pencuri/maling. (Whisnupaksa Kridangkara/JIBI/Solopos)

Solopos.com, KLATEN — Satu rumah di tepi jalan raya Solo-Jogja Desa Wadunggetas, Kecamatan Wonosari dibobol maling, Jumat (24/6/2022). Dari kejadian itu, pencuri menggondol dua ponsel dan satu unit sepeda motor.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, peristiwa itu terjadi di rumah milik Sartono, 62, warga Dukuh Tegalduwur. Sekitar pukul 03.00 WIB, korban menjalankan Salat Tahajud.

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

Setelah itu, dia tidur sejenak dan terbangun ketika azan Subuh berkumandang. Berikutnya, Sartono membangunkan istrinya untuk menjalankan Salat Subuh.

Ekspedisi Mudik 2024

Seusai melaksanakan Salat Subuh, korban mendapati pintu utama rumah dalam kondisi terbuka. Dia lantas membangunkan anaknya.

Setelah dicek, ternyata sejumlah barang milik penghuni rumah hilang, yakni dua ponsel dan satu sepeda motor Honda Supra 125 berpelat nomor AD 3178 DAC.

Baca Juga: Kisah Maling Gagal Curi Pelat Berlambang Keraton Surakarta di Klaten

Peristiwa itu lantas dilaporkan ke Mapolsek Wonosari. Dimungkinkan, pelaku masuk ke rumah korban dengan memanjat tembok sisi utara rumah dan naik ke lantai II rumah serta masuk melalui pintu di lantai II yang tak terkunci.

Pelaku lantas mengambil dua ponsel serta satu sepeda motor yang terparkir di garasi. Diperkirakan, korban mengalami kerugian senilai Rp11 juta.

Kasi Humas Polres Klaten, Iptu Abdillah, menjelaskan kasus tersebut masih dalam penyelidikan. Atas kejadian itu, Abdillah mengimbau agar warga lebih berhati-hati dan selalu waspada.

Baca Juga: Maling Laptop di Juwiring Klaten Dikepung Massa saat Melarikan Diri

“Pastikan ketika meletakkan barang di lokasi yang aman dan pastikan seluruh pintu masuk rumah dalam kondisi terkunci saat hendak tidur,” kata Abdillah, Jumat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya