SOLOPOS.COM - Pasien Covid-19 yang dirawat di teras RSUD dr. Soedono Madiun, Selasa (6/7/2021). (Madiunpos.com/Abdul Jalil)

Solopos.com, MADIUN — Ruang isolasi pasien Covid-19 di RSUD dr. Soedono Madiun penuh. Akibatnya, sejumlah pasien Covid-19 dirawat di teras RS pelat merah itu.

Pantauan Solopos.com, Selasa (6/7/2021), ada beberapa pasien Covid-19 yang dirawat di teras RSUD dr. Soedono.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Plh. Direktur RSUD dr. Soedono Madiun, Dwi Siwi Mardiati, mengaku menerima lonjakan pasien Covid-19. Sampai kemarin, BOR atau keterisian tempat tidur di rumah sakit pelat merah ini sudah 100% alias penuh.

Ekspedisi Mudik 2024

Lantaran tidak ada ruang isolasi yang tersisa, para pasien yang terpapar Covid-19 terpaksa dirawat di teras UGD. Di ruang Unit Gawat Darurat (UGD) sendiri masih ada 15 pasien Covid-19 yang belum mendapatkan ruang perawatan.

Baca Juga: Kasus Covid-19 Melonjak, Stok Oksigen di RSUD Madiun Pas-Pasan

“Selain itu, di teras ada lima pasien yang dirawat,” kata Dwi kepada wartawan, Selasa.

Dwi menyampaikan ada 110 tempat tidur isolasi di RSUD dr. Soedono. Ruangan tersebut terbagi menjadi ruang isolasi ICU dan ruang isolasi biasa.

Apabila jumlah kasus Covid-19 belum mereda hingga pekan depan, lanjut dia, pihaknya akan menambah jumlah tempat tidur isolasi Covid-19. Rencananya tambahan ruang isolasi menggunakan UGD zona hijau dan kuning dengan total 26 tempat tidur.

“Harapan kami tidak sampai membuat tenda darurat sebagai tempat isolasi Covid-19. Kami akan menambah ruang isolasi di UGD. Saat ini yang sudah tersedia sekitar 16 tempat tidur,” ujar dia.

Baca Juga: Waduh! Puluhan Nakes RSUD dr. Soedono Madiun Terpapar Covid-19

Untuk saat ini, yang diprioritaskan dirawat di RSUD dr. Soedono adalah pasien Covid-19 dengan gejala sedang dan berat. Sedangkan untuk pasien dengan gejala ringan bisa melakukan isolasi mandiri.

“Kalau dulu pasien yang dirawat di sini ringan hingga berat. Tapi, dengan lonjakan kasus ini dibatasi hanya pasien gejala berat,” kata dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya