SOLOPOS.COM - Kamera perekam (kiri) yang terpasang di dalam ruang layanan help desk di Kantor KPU Kabupaten Wonogiri, Rabu (3/8/2022). (Solopos.com/Luthfi Shobri M)

Solopos.com, WONOGIRIKomisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Wonogiri, membuka layanan help desk atau informasi bagi peserta pemilihan umum (Pemilu) 2024 sejak, Senin (1/8/2022). Partai politik yang menjadi peserta Pemilu 2024 dan ingin berkonsultasi terkait verifikasi pendaftaran Pemilu dipersilakan datang langsung ke Kantor KPU Wonogiri.

Layanan itu dibuka setiap hari, mulai pukul 08.00 WIB-17.00 WIB. Layanan dibuka hingga berakhirnya masa verifikasi pendaftaran peserta pemilu, yakni 13 Desember 2022. KPU Wonogiri menerima konsultasi, baik berupa pertanyaan informasi maupun permasalahan yang dialami calon peserta pemilu.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Saat ditilik wartawan, Rabu (3/8/2022), ruangan yang dijadikan layanan help desk itu dilengkapi dengan kamera perekam, televisi, sebuah meja dan sejumlah kursi. Petugas yang berjaga setiap harinya berjumlah dua hingga tiga orang.

Para petugas itu ditugasi menerima dan menjawab permasalahan yang dikonsultasikan, berpedoman pada peraturan perundang-undangan petunjuk teknis, pelaksanaan, dan frequently asked question (FAQ) atau pertanyaan yang sering diajukan dalam sistem informasi partai politik (Sipol).

Ketua KPU Kabupaten Wonogiri, Toto Sihsetyo Adi, mengatakan kamera perekam digunakan untuk dokumentasi dan bukti pendukung saat ada peserta pemilu yang menyampaikan gugatan.

Baca Juga: 8 Parpol Baru Muncul di Jateng, Ini Daftarnya

“Semua didokumentasikan biar kalau ada gugatan semua terekam dan tercatat. Soalnya rawan gugatan terkait hidup matinya partai bisa mengikuti kontestasi pemilu atau tidak. Saat ada satu partai yang tidak lolos biasanya banyak yang menggugat,” jelas Toto saat ditemui wartawan, Rabu.

Dalam layanan help desk, KPU Kabupaten Wonogiri tak membuka layanan pendaftaran. Sebab pada Pemilu 2024, pendaftaran peserta pemilu digelar terpusat melalui KPU RI.

“Kalau dulu pendaftarannya dilaksanakan di kabupaten/kota. Sekarang ada perubahan. Pendaftaran peserta Pemilu dilaksanakan di KPU pusat. Pengurus DPP partai yang mendaftarkan,” imbuhnya.

Bagi partai politik baru yang ingin mendaftarkan diri dalam kontestasi Pemilu 2024, KPU RI menginstruksikan KPU di tingkat Kabupaten/Kota untuk melakukan verifikasi faktual. Verifikasi faktual yang dimaksud menyandingkan kartu tanda penduduk elektronik (e-KTP) dan kartu tanda anggota (KTA) partai.

Baca Juga: Songsong Pemilu 2024, Parpol di Wonogiri Mulai Berkonsultasi ke KPU

Selama tiga hari pembukaan layanan help desk, KPU Kabupaten Wonogiri baru melayani satu calon pendaftar dalam Pemilu 2024.

“Baru satu yang berkonsultasi sambil bersilaturahmi, dari Partai Kedaulatan. Kemarin [Selasa (2/8/2022)] berkonsultasi mengenai alur pendaftaran Pemilu 2024,” terangnya.

Ketua Partai Kedaulatan Wonogiri, Giyono, mengonfirmasi ihwal kedatangannya ke layanan help desk KPU Kabupaten Wonogiri. Kedatangannya bermaksud ingin menanyakan jumlah pemilih di Kabupaten Wonogiri dan menggali informasi ihwal peraturan dalam Pemilu 2024 mendatang.

Giyono mengaku baru akan membentuk pengurus dewan pengurus anak cabang (DPAC) dan ranting serta mengumpulkan KTP-el sebanyak 1.000 dari warga Wonogiri. Tujuannya sebagai bukti penguat dan syarat administrasi yang mesti dipenuhi agar bisa ikut dalam kontestasi Pemilu 2024.

Baca Juga: Partisipasi Pemilih Wonogiri saat Pemilu 2024 Ditarget 80%, Caranya?

Disinggung menyoal strategi yang disiapkan menghadapi Pemilu 2024, ia belum dapat memberi komentar.

“Sekarang ini kami fokusnya baru membentuk pengurus di tiap kecamatan dan mempersiapkan syarat administrasi yang berat. Kalau memang Partai Kedaulatan Wonogiri perlu diverifikasi faktual, kami harus mempersiapkan dokumen pendukungnya. Saat ini, kami sudah satu bulan berjalan mengumpulkan KTP,” katanya kepada Solopos.com, Rabu (3/8/2022).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya