SOLOPOS.COM - BPJS Kesehatan Cabang Boyolali memberikan penghargaan kepada RSUD Waras Wiris karena telah membantu menangani tunggakan Peserta Pekerja Bukan Penerima Upah (PBPU) BPJS Kesehatan, Selasa (12/10/2022). (Istimewa/Diah)

Solopos.com, BOYOLALI —BPJS Kesehatan Cabang Boyolali memberikan penghargaan kepada RSUD Waras Wiris karena telah membantu menangani tunggakan Peserta Pekerja Bukan Penerima Upah (PBPU) Jaminan Kesehatan Nasional – Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) atau peserta mandiri dengan program Crowdfunding.

Kepala BPJS Kesehatan Cabang Boyolali, Maya Susanti, menyampaikan ucapan terima kasih kepada RSUD Waras Wiris karena telah memberikan bantuan untuk membayar tunggakan dengan total iuran yang akan dilunasi oleh Rumah Sakit tersebut senilai Rp10 juta, kurang lebih untuk 150 peserta PBPU yang ada di 50 kepala keluarga.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Program ini [crowdfunding] adalah program yang melibatkan partisipasi masyarakat mulai dari individu, kelompok atau lembaga hingga perusahaan swasta dan tidak ada batasan nominal minimal yang akan disumbangkan,” jelas dia, Rabu, (12/10/2022).

Melalui Program Donasi dan Crowdfunding JKN-KIS, Maya mengatakan BPJS bersama RSUD Waras Wiris berupaya membantu peserta Program JKN-KIS yang memiliki keterbatasan finansial dalam membayar iuran kepesertaannya.

Sementara itu, Sekretaris Daerah Boyolali, Masruri, ingin RSUD Waras Wiris senantiasa melayani masyarakat secara baik seperti halnya saat ini. Ke depan, kata Masruri, sinergi yang kompak antara rumah sakit dan Pemkab Boyolali bisa semakin ditingkatkan.

“RSUD Waras Wiris tidak boleh menolak pasien, harus diterima dan dilayani dulu karena berkaitan dengan pelayanan orang sakit, pelayanan yang harus ditangani secara cepat, melayani dengan senyum dan inisiatif untuk memberikan pelayanan kepada pasien,” ujarnya.

Direktur RSUD Waras Wiris, Sherly Jeanne Kilapong mengatakan pemberian bantuan ini menjadi wujud kerja sama yang baik antara BPJS Kesehatan dan RSUD Waras Wiris. Semakin memantapkan langkah memberikan pelayanan optimal, RSUD menyatakan komitmen untuk memberikan CSR sejumlah Rp120 juta, pada 2023.

“Ini adalah bukti kami melaksanakan visi RSUD Waras Wiris yaitu memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat, sehingga salah satu wujud kepedulian adalah membantu masyakarat yang tidak mampu dengan membayarkan tunggakan iuran Program JKN,” tandas Sherly.

Bertepatan dengan HUT ke 6 RSUD Waras Wiris, Sherly berharap akan tumbuh lembaga dan badan usaha untuk ikut membantu program pemerintah ini. Hadirnya Program Crowdfunding BPJS Kesehatan terbukti telah banyak membantu masyarakat yang memiliki keterbatasan dan kemampuan finansial untuk membayar iuran.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya