SOLOPOS.COM - Rizky Billar. (Instagram/@rizkybillar)

Solopos.com, SOLO-Setelah menghilang dari dunia hiburan lantaran kasus KDRT, Rizky Billar akhirnya aktif kembali di Instagram miliknya, Selasa (29/11/2022). Simak ulasannya di kabar artis kali ini.

Suami Lesti Kejora ini mengunggah potret keluarga kecilnya itu melalui akun pribadinya dengan 12,7 juta followers. Terlihat ia dengan sang istri kompak mengenakan outfit warna senada.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Melalui keterangan unggahannya, Rizky Billar menyelipkan quotes yang menyinggung soal kebenaran. “Setiap kebenaran memiliki dua sisi,penting untuk melihat keduanya,sebelum kita memutuskan untuk menerima salah satunya -Aesopus-,” tulis Billar melengkapi unggahannya dikutip dari Instagram @rizkybillar pada Selasa (29/11/2022).

Baca Juga: Lesti Kejora Sedih Keluarganya di Cianjur Jadi Korban Gempa

Sebelum kembali aktif di Instagram, diketahui akun Rizky Billar sempat menghilang. Namun sekarang, media sosial miliknya itu telah kembali.

Lesti Kejora pun mengomentari unggahan suaminya itu. “Masyaallah Tabarakallahu,” komentar Lesti.

Hingga berita ini ditulis pada Selasa malam, sudah ada 644.663 likes disematkan di unggahan terbaru suami Lesti Kejora itu. Tak sedikit warganet dan rekan sesama artis mengucapkan selamat datang kembali di Instagram kepada Rizky Billar.

“Masya Allah , Alhamdulillah sudah memutuskan mengaktifkan kembali , Semoga diberikan kebahagiaan dan kebaikan selalu dunia dan akhirat ,Aamiin,” tulis @putrasiregar.

Baca Juga: Lesti Kejora Borong 3 Penghargaan di Ajang Indonesian Dangdut Awards 2022

“Welcome back kakak  semangatt,” tulis @christ.sebastian.

“Akhirnya ada ig, welcome sayang,” tulis @harrizvriza.

“Finally.. Welcome back. Soon kita bertemu ya, tinggal nyocokin jadwal aja,” tulis @tengkushafick.

“Alhamdulillah Welcome back Billar,” tulis @dedi_suherman.

Sebelum kembali ke Instagram, Rizky Billar dan Lesti Kejora jadi sorotan warganet lantaran mendonasikan uang Rp500 juta kepada para korban gempa Cianjur.

Baca Juga: Rizky Billar Dikabarkan Bangkrut, Mantan Manajer Buka Suara

Rizky Billar meminta publik buat tidak menyoroti nominal uang yang diberikan. “Yah sebenernya apapun yang kita berikan bukan berdasarkan nilai, bukan berdasarkan jumlah yah,” kata Rizky Billar di akun YouTube Nit Not Media yang diunggah pada Senin (28/11/2022).

“Tapi bagaimana keikhlasannya, bagaimana sesuai kemampuan,” sambungnya lagi. Bapak satu anak ini cuma berharap bantuannya itu bisa bermanfaat untuk para korban gempa di pengungsian.

“Dan juga yang menerima bisa bermanfaat buat mereka,” tutur Rizky Billar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya