SOLOPOS.COM - Lamborghini Egoista/Autocar

 

BOLOGNA-Pabrikan mobil asal Italia, Lamborghini berencana meluncurkan konsep mobil liar, Lamborghini Egoista pada saat perayaan ulang tahun ke-50 pabrikan tersebut.

Mobil yang dirancang Walter De Silva itu hanya memiliki satu kursi. Modelnya dikatakan terinspirasi dari sebuah helikopter Apache. Sementara laporan awal yang ada menyebutkan mobil terbuat dari serat karbon, sehingga bobotnya menjadi ringan. Adapun mesin yang dipasang adalah mesin V10 5.2-liter.

“Ini adalah mobil yang dibuat untuk satu orang, untuk bersenang-senang dan untuk mengekspresikan kepribadian mereka sendiri. Hal ini dirancang untuk orang-orang yang menginginkan hal yang paling ekstrem dan paling istimewa di dunia mobil,” kata De Silva, seperti diwartakan Autocar, Minggu (12/5/2013).

Beberapa rincian konsep Egoista saat ini telah tersedia. Hal ini diperlihatkan dengan adanya rilis informasi dan gambar resmi dari Lamborghini Egoista. Gambar peluncuran memperlihatkan suatu kemewahan, seperti yang terlihat di Facebook.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya