SOLOPOS.COM - Kalista Iskandar, Puteri Indonesia Sumatra Barat 2020. (Instagram/@officialputeriindonesia)

Solopos.com, JAKARTA – Insiden finalis Sumatra Barat, Kalista Iskandar, salah melafalkan Pancasila di final Puteri Indonesia 2020, Jumat (6/3/202), menjadi perbincangan hangat. Sejumlah warganet menyayangkan insiden yang terjadi di Malam Puncak Pemilihan Puteri Indonesia (PPI) 2020 itu.

Insiden itu bermula saat Kalista Iskandar mendapat pertanyaan dari Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) Bambang Soesatyo di babak top enam final PPI 2020.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Motor Curian Warga Sragen Dikembalikan Pembeli Tanpa Minta Tebusan

Kala itu Bambang Soesatyo meminta finalis Sumatra Barat Kalista Iskandar melafalkan Pancaila. Sayangnya karena grogi, kontestan wakil Sumatra Barat itu salah menyebutkan sila keempat dan kelima Pancasila.

Insiden tersebut langsung viral di dunia maya hingga Kalista Iskandar dihujat banyak orang. Namun, Bambang Soesatyo menyebut Kalista Iskandar mungkin sedang grogi.

Sebelum Meninggal, Anjanii Bee Sempat Video Call Ibu

“Dia hafal Pancasila, hanya grogi saja,” terang dia seperti dikabarkan Detik.com, Sabtu (7/3/2020).

Bambang Soesatyo juga menjelaskan alasannya menanyakan Pancasila kepada finalis Puteri Indonesia 2020. Menurutnya, finalis harus paham Pancasila yang menjadi ideologi dan dasar negara.

Bangga! Jihane Almira Wakil Jateng Sabet Juara 3 Puteri Indonesia 2020

"Puteri Indonesia adalah duta Indonesia di kancah internasional. Sebagai duta bangsa harus paham dan hafal atas sila-sila yang terkandung dalam Pancasila sebagai ideologi bangsa dan dasar negara," ucapnya.

Kalista Iskandar bangga

Diberitakan sebelumnya, Kalista Iskandar telah memberikan pernyataan terkait insiden tersebut. Dia menegaskan bangga pada pencapaiannya di kontes kecantikan tersebut.

PSK Subang Bugil Dibunuh Beri Layanan Gratis ke Pelaku

“Hal terbesar yang dapat dipetik dari malam ini adalah, tidak masalah merasa gugup selama bisa mengangkat kepala tegak dan bangga pada dirimu,” terang Kalista Iskandar, Sabtu (7/3/2020).

Kalista Iskandar juga tidak ingin terlalu memikirkan kesalahannya. Dia mengaku sangat bangga dengan pencapaiannya di Pemilihan Puteri Indonesia.

“Apapun yang terjadi, aku tetap percaya diri dengan pencapaian ini. Semua ini menjadi pelajaran yang dapat dipetik. Ini bukanlah akhir, tetapi permulaan perjalananku. Tetap tenang, bangga kepada dirimu, dan rendah hati,” imbuh Kalista Iskandar.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya