SOLOPOS.COM - Peserta test ride All New Honda Vario 160 berfoto di depan patung Soekarno yang berada di Polder Tawang, Kota Lama, Semarang, Rabu (30/3/2022). (Solopos.com-Astra Motor Jateng)

Solopos.com, SEMARANG — Astra Motor Jawa Tengah (Jateng), selaku main dealer sepeda motor Honda di wilayah Jawa Tengah (Jateng) mengajak puluhan bikers, melakukan test ride All New Honda Vario 160. Puluhan bikers ini pun berkesempatan menjajal seri terbaru Honda Vario itu untuk berkeliling Kota Semarang, Jateng, Rabu (30/3/2022).

Puluhan bikers ini mengendarai All New Honda Vario 160 dari Kantor Astra Motor Jateng yang terletak di Jalan Gajah Mada, Kota Semarang. Mereka kemudian melintasi kawasan Kota Lama Semarang dan berakhir di area parkir Java Mall.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Acara bertajuk 1000 Honda Riding Point with Vario 160 ini tidak hanya memberikan kesempatan bikers mengendarai Vario 160 berkelilingi jalanan Kota Semarang. Di area parkir Java Mall, bikers juga diberi kesempatan untuk mengasah akselerasi Vario 160 di segala rintangan.

Baca juga: Astra Motor Jateng Siapkan 1.160 Titik Riding Point Vario 160

Para riders bahkan mendapat tantangan untuk menyelesaikan beberapa handicap dalam slow slalom menggunakan skuter matik premium Honda tersebut.

Seorang peserta test ride, Budi Santoso, warga Bendan Dhuwur, Kecamatan Gajahmungkur, mengaku terkesima dengan performa Vario 160. Meski memiliki kapasitas mesin yang besar, skuter matik premium Honda itu tetap memiliki akselerasi yang lincah untuk melibas segala medan.

“Selain itu, tenaganya juga power full. Saya sudah mencoba sendiri, sektor pengereman ABS juga membuat lebih aman saat berkendara. Tenaganya juga mantap, handling lincah, enggak kalah sama Honda PCX. Bahkan lebih gesit di kondisi lalu lintas yang padat,” ujar Budi kepada Solopos.com, Rabu (30/3/2022).

1.160 Titik

Seorang peserta tes ride Vario 160 saat melewati berbagai rintangan yang disediakan dalam acara 1000 Honda Riding Point with Vario 160 di Java Mall, Kota Semarang, Rabu (30/3/2022). (Solopos.com-Humas Astra Motor Jateng)

Sementara itu, Marketing Manager Astra Motor Jateng, Budi Hartanto, mengatakan jawatannya menghadirkan 1.160 titik dalam acara 1000 Honda Riding Point with Vario 160. “Point tersebut tersebar di seluruh wilayah Jateng termasuk di Kota Semarang. Harapan kami, melalui acara ini konsumen bisa merasakan pengalaman mengendarai Honda Vario 160 yang merupakan motor matik flact deck kelas 160 cc pertama di Indonesia,” ujarnya.

Budi menyebut acara 1000 Honda Riding Point with Vario 160 digelar di seluruh jaringan main dealer Astra Motor di Jateng. Acara ini berlangsung sejak Maret hingga April 2022.

Baca juga: Resmi! All New Honda Vario 160 Meluncur di Jateng, Ini Harganya

“Pada lokasi riding point Vario 160 konsumen bisa merasakan langsung sensasi riding test All New Honda Vario 160 sekaligus bertanya langsung terkait spesifikasi motor, harga on the road [OTR] Jateng, hingga berbagai promo menarik yang disajikan setiap dealer,” tambahnya.

All New Honda Vario 160 resmi diperkenalkan di Jateng pada 19 Februari 2022. Sebelum diperkenalkan di Jateng, Vario 160 sudah menyita perhatian publik. Hal ini menyusul digunakannya Vario 160 versi livery Repsol Honda oleh dua pembalap MotoGP, yakni Marc Marquez dan Pol Espargaro, sebagai kendaraan paddock di Sirkuit Mandalika, Lombok, NTB, beberapa waktu lalu.

Sementara itu, bagi konsumen Honda yang ingin mengikuti tes riding Vario 160 bisa melakukan scan link pada banner yang tersedia di berbagai dealer Astra Motor Jateng. Pihak Honda pun akan menyediakan berbagai hadiah senilai jutaan rupiah yang akan diundi pada akhir periode event 1000 Honda Riding Point secara live di Instagram @hondajateng.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya