SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/Dok)

PSS Sleman akan berhadapan dengan Persela di laga uji coba yang dihelat di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (16/4/2016) malam. Berikut preview, prediksi dan perkiraan pemain dari kedua kesebelasan.

 

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

 

 

Harianjogja.com, SLEMAN — PSS Sleman akan ditantang Persela Lamongan dalam laga uji coba di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (16/4/2016) malam. Laga uji coba ini akan dimanfaatkan oleh Pelatih PSS, Seto Nurdiyantoro untuk menguji skema dan sejumlah pemain baru, di antaranya adalah Rizky Novriansyah.

“Kami ingin menjajal beberapa pola dan skema. Karena amunisi kami sudah semakin lengkap sekarang,” kata Seto, Jumat (15/4/2016) siang.

Menurut dia, laga uji coba kali ini akan berdampak besar pada perkembangan kualitas timnya. Selain jam terbang, skill dan mental anak asuhnya sudah pasti akan lebih tergembleng.

Sementara di kubu Persela Lamongan, laga uji coba kali ini akan menjadi pembuktian bagi Jose Galan. Eks pemain skuat Atletico Madrid B ini akan dilihat penampilannya oleh Pelatih Persela Steffan Hanson.

Perkiraan susunan pemain

PSS Sleman (4-4-2)

Kiper: Agung Andri

Bek (ki-ka): Tulus Septianto, Waluyo, Eko Pujianto, Rama Yoga

Tengah (ki-ka): Tri Handoko, Busari, Chandra Lukmana, Eko Setiawan

Depan: Mudah Yulianto, Rizky Novriansyah

Pelatih: Seto Nurdiyantoro

Persela Lamongan (4-4-2)

Kiper: Choirul Huda

Bek (ki-ka): Zulvin Zamrun, Jayusman Triasdi, Zaenal Haq, Victor Pae

Tengah (ki-ka): Jusmadi, Tamsil Sijaya, Kristian Adelmund, Jose Galan

Depan: Mohammad Kdouh, Herman Dzumafo

Pelatih: Stefan Hansson

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya