SOLOPOS.COM - Erick Estrada berjalan di tepi jalan.(Instagram/@erickestradaindonesia)

Solopos.com, SOLO — Aktor film, Erick Estrada dikenal dengan sosok yang gigih dan periang. Beberapa film yang ia bintangi sukses merebut hati penonton dan sukses di pasaran seperti Yowis Ben. Aktor kelahiran Solo, Jawa Tengah, ini memiliki keahlian spesial di bidang akting yakni improvisasi tanpa melihat naskah. Dia pun mendapat julukan “Aktor Tanpa Skenario” berkat kemampuannya tersebut. Lantas seperti apa profil Erick Estrada?

Profil Erick Estrada

Erick Estrada memiliki nama lengkap Erick Estrada Gagah Prakarsa. Dia lahir di Kota Solo pada 17 Maret 1987. Dia pernah mengenyam pendidikan di Universitas Slamet Riyadi (Unisri), Solo dan lulus pada 2009 silam. Suami dari Vero Estrada ini mulai aktif di dunia hiburan pada 2010.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Baca Juga: Profil Dodit Mulyanto, Komika Sukses Lulusan UNS Solo

Mengutip dari berbagai sumber, Kamis (12/8/2021), Erick dikenal setelah menjadi peserta program Penghuni Terakhir musim kelima mewakili Yogyakarta setelah menyingkirkan ratusan ribu peserta. Berbagai macam dunia peran telah ia rasakan mulai dari serial web, sinetron, hingga film layar lebar. Bahkan dia berturut-turtu membintangi film komedi berbahasa Jawa besutan Bayu Skak, Yowis Ben hingga season tiga.

Terakhir dia membintangi di film Sobat Ambyar bersama almarhum Didi Kempot dan juga Sisca JKT 48 yang diproduksi pada awal tahun 2020. Erick berperan sebagai Kopet yang juga kekasih Anjani yang diperankan Sisca.

Baca Juga: Wiiii… Mantan Atlet Badminton China Huang Hua Rival Susi Susanti Ternyata Tinggal di Klaten Hlo! Ini Profilnya

Pria kelahiran Solo ini sebelumnya bekerja sebagai karyawan di supermarket. Setelah dikenal melalui ajang Penghuni Terakhir, dia melanjutkan kariernya di dunia peran. Menjajaki dunia akting tidak semudah yang dibayangkan. Usaha keras dan latihan menjadi modalnya untuk terus berkaya di dunia hiburan. Besar kemungkinan akan terdepak dan tidak terpakai di dunia peran ketika kemampuannya tidak terus diasah.

Dia pun mendapat julukan “Aktor tanpa skenario” lantaran bisa berimprovisasi tanpa melihat naskah. Sebutan itulah yang membuat sutradara Fajar Nugros memberi kesempatan kepada Erick bermain di berbagai film yang ia sutradarai seperti Yowis Ban.

Baca Juga: Profil Selebgram & Miliarder Muda Sarah Keihl, Ternyata Pernah Jualan Buku Binder

Berdasarkan pantauan Solopos.com di akun Instagram Erick. Dia aktif memperkenalkan merek-merek sepatu lokal lewat story bahkan beberapa kali terlihat menyambangi toko sepatu lokal. Dalam keterangan di akun Instagramnya, dia mengaku tidak di-endorse merek tertentu dan murni membantu mengenalkan produk-produk lokal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya